BPBD Nagan Raya Raih Penghargaan Terbaik Nasional dalam Pengelolaan Logistik dan Peralatan

: Pemkab Nagan Raya melalui BPBD, meraih penghargaan sebagai BPBD Terbaik Bidang pengelolaan Logistik dan Peralatan, di Hotel Hermes Palace Banda Aceh, Selasa (8/10/2024)


Oleh MC KAB NAGAN RAYA, Minggu, 13 Oktober 2024 | 23:50 WIB - Redaktur: Inda Susanti - 71


Banda Aceh, InfoPublik – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Nagan Raya, Aceh, kembali meraih prestasi gemilang dengan mendapatkan penghargaan sebagai BPBD Terbaik dalam Bidang Pengelolaan Logistik dan Peralatan dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Deputi Bidang Logistik dan Peralatan BNPB, Lilik Kurniawan, kepada Kepala BPBD Nagan Raya, Irfanda Rinadi, di Hotel Hermes Palace Banda Aceh, Selasa (8/10/2024).

Kepala BPBD Nagan Raya, Irfanda Rinadi, mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas pencapaian tersebut.

“Alhamdulillah, penghargaan ini merupakan satu-satunya yang diraih BPBD dari Provinsi Aceh. Kami mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama membangun ketangguhan daerah dalam menghadapi segala risiko bencana,” ucapnya.

Sementara itu, Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya, Fitriany Farhas, juga menyampaikan apresiasinya terhadap kinerja BPBD.

“Semoga prestasi ini dapat memberikan motivasi bagi segenap jajaran BPBD Nagan Raya untuk terus meningkatkan kinerja serta pengabdian dalam upaya penanggulangan bencana,” tuturnya.

Penghargaan tersebut menjadi bukti nyata dedikasi BPBD Nagan Raya dalam mengelola logistik dan peralatan bencana secara efektif. Pencapaian ini juga semakin memperkuat posisi Nagan Raya sebagai salah satu daerah yang tanggap dan siap menghadapi segala jenis bencana.

Dalam Rapat Koordinasi Logistik dan Peralatan yang dihadiri oleh BPBD provinsi dan kabupaten/kota dari seluruh Indonesia, terdapat 7 daerah yang mendapat penghargaan.

Terdiri dari 4 BPBD kabupaten/kota dan 3 BPBD provinsi, yaitu BPBD Kabupaten Nagan Raya, BPBD Kabupaten Halmahera Barat, BPBD Kabupaten Kuantan Singingi, BPBD Kabupaten Buton Utara, BPBD Provinsi Kalimantan Selatan, BPBD Provinsi Maluku Utara, dan BPBD Provinsi Sumatera Barat.

Prestasi ini diharapkan dapat mendorong daerah lain untuk terus meningkatkan kapasitas penanggulangan bencana, sehingga Indonesia semakin siap dalam menghadapi berbagai risiko bencana yang mungkin terjadi di masa depan. (MC Kab Nagan Raya)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB NAGAN RAYA
  • Minggu, 13 Oktober 2024 | 23:59 WIB
Pisah Sambut Penjabat Bupati Nagan Raya: Fitriany Farhas Serahkan Tugas ke Iskandar
  • Oleh MC KAB ACEH TENGAH
  • Minggu, 13 Oktober 2024 | 19:02 WIB
Pemkab Aceh Tengah Dukung Penuh Pengembangan Ekonomi Melalui Komunitas TDA
  • Oleh MC KAB ACEH TENGAH
  • Minggu, 13 Oktober 2024 | 18:03 WIB
Pemkab Aceh Tengah Apresiasi Kesuksesan Kompetisi Bintang Radio RRI Takengon
  • Oleh MC KAB NAGAN RAYA
  • Sabtu, 12 Oktober 2024 | 23:52 WIB
Lantik Iskandar sebagai Penjabat Bupati Nagan Raya, Ini Pesan Pj Gubernur Aceh
  • Oleh Jhon Rico
  • Sabtu, 12 Oktober 2024 | 06:23 WIB
Delapan Kecamatan Terdampak Banjir di Kabupaten Aceh Tenggara
  • Oleh Jhon Rico
  • Jumat, 11 Oktober 2024 | 11:02 WIB
Kearifan Lokal Modal Masyarakat Merespons Potensi Ancaman Bahaya Alam