Rayakan HUT TNI ke-79, Pjs Wali Kota Batam: Bersama TNI, Kita Kuat

:


Oleh MC KOTA BATAM, Minggu, 6 Oktober 2024 | 16:43 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 86


Batam, InfoPublik – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Batam, Andi Agung, menghadiri upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-79 yang digelar di Alun-Alun Engku Puteri, Batam Centre, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), pada Sabtu (5/10/2024).

Upacara HUT TNI kali ini mengusung tema "TNI Modern Bersama Masyarakat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional untuk Indonesia Maju." Tema tersebut mencerminkan komitmen TNI untuk selalu siap menjaga stabilitas nasional dengan berkolaborasi bersama masyarakat.

Dalam sambutannya, Pjs Wali Kota Batam, Andi Agung, menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas peran aktif TNI dalam menjaga keamanan dan ketertiban, serta kontribusinya dalam membangun daerah melalui sinergi bersama pemerintah dan masyarakat.

“Semoga TNI terus menjadi garda terdepan dalam melindungi Indonesia dan rakyatnya. Bersama TNI, kita kuat,” ujar Andi Agung.

Acara ini turut dihadiri oleh jajaran Forkopimda dan berbagai elemen masyarakat, serta perwakilan dari berbagai instansi pemerintah. Kehadiran mereka menegaskan dukungan penuh terhadap TNI dalam menjaga keamanan serta memastikan pembangunan nasional berjalan lancar.

Andi Agung berharap sinergi antara Pemerintah Kota Batam dan TNI dapat terus ditingkatkan untuk mempercepat pembangunan di daerah. Pada momentum HUT ke-79 ini, ia juga mendoakan agar TNI semakin kuat dalam menjalankan tugasnya, serta mampu menghadapi berbagai tantangan yang ada demi terciptanya Indonesia yang lebih maju dan sejahtera.

“Selamat HUT ke-79 TNI, mari tetap bersatu menjaga kedaulatan NKRI dan mendukung kemajuan bangsa,” tutupnya.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Wahyu Sudoyo
  • Minggu, 6 Oktober 2024 | 19:37 WIB
2.500 Personel Gabungan Amankan Pembukaan PEPARNAS XVII Solo 2024
  • Oleh MC KOTA BATAM
  • Minggu, 6 Oktober 2024 | 16:52 WIB
Pemkot Batam Gelar Mini Soccer untuk Tingkatkan Sportivitas dan Kebersamaan
  • Oleh Fatkhurrohim
  • Minggu, 6 Oktober 2024 | 15:33 WIB
Upacara HUT ke-79 di Merauke, TNI Siap Mengawal Indonesia Maju
  • Oleh MC KAB MALUKU TENGGARA
  • Minggu, 6 Oktober 2024 | 06:30 WIB
Semarak Panggung Prajurit di Runway Lanud Dumatubun Langgur