Pj. Bupati Ajak Perangkat Daerah Terus Berinovasi dan Bersinergi untuk Kemajuan Lumajang

:


Oleh MC KAB LUMAJANG, Jumat, 4 Oktober 2024 | 10:13 WIB - Redaktur: Elvira - 1K


Jakarta, InfoPublik - Penjabat (Pj) Bupati Lumajang, Indah Wahyuni (Yuyun) menegaskan pentingnya menjaga kekompakan dan sinergi antar Perangkat Daerah (PD) dalam rangka mendorong kemajuan Kabupaten Lumajang.

Hal tersebut disampaikannya dalam sebuah kesempatan pasca penerimaan penghargaan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) dengan predikat BB, yang baru saja diraih oleh Lumajang, di Grand Ballroom Birawa, Hotel Bidakara, Jakarta, Rabu (2/10/2024).

Yuyun mengapresiasi kerja keras seluruh jajaran pemerintah daerah yang telah berhasil mencapai prestasi ini. Menurutnya, kekompakan dan kolaborasi antar Perangkat Daerah merupakan kunci utama dalam mewujudkan kinerja pemerintah yang maksimal dan berorientasi pada hasil.

"Kami berharap seluruh Perangkat Daerah tetap solid, terus bergerak bersama demi kemajuan Kabupaten Lumajang. Dengan kebersamaan dan kerja keras, kami optimistis ke depan bisa meningkatkan nilai SAKIP ke level yang lebih tinggi lagi," ungkap Yuyun dengan penuh optimisme.

Lebih lanjut, Yuyun juga berharap agar momentum ini dapat dijadikan sebagai langkah awal dalam mencapai prestasi yang lebih gemilang di masa mendatang.

Ia mendorong seluruh jajaran pemerintahan di Lumajang untuk terus berinovasi dan bekerja secara sinergis demi kesejahteraan masyarakat dan peningkatan akuntabilitas kinerja pemerintah.

“Peningkatan nilai SAKIP ini diharapkan dapat menjadi bukti komitmen Kabupaten Lumajang dalam memperkuat tata kelola pemerintahan yang baik serta berorientasi pada pelayanan yang efektif bagi masyarakat,” harapnya. (MC Kab. Lumajang/RA/An-m)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Jumat, 4 Oktober 2024 | 09:49 WIB
Pentingnya Kepemimpinan Efektif dalam Peningkatan Mutu Pendidikan PAUD
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Jumat, 4 Oktober 2024 | 09:57 WIB
Lumajang Siap Tampil Beda di Jatim Fest 2025
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Jumat, 4 Oktober 2024 | 09:58 WIB
Pameran Jatim Fest 2024, UMKM Lumajang Perkenalkan Keunggulan Produk Lokal
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Jumat, 4 Oktober 2024 | 10:09 WIB
PKBM di Lumajang Harus Adaptif untuk Penuhi Kebutuhan Peserta Didik
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Jumat, 4 Oktober 2024 | 10:10 WIB
Pengelolaan Dapodik Kunci Akuntabilitas PKBM di Lumajang