Pjs Bupati Tuban Minta Jaga Netralitas dan Inovasi dalam Pelayanan Publik

: Foto : Pjs Bupati Tuban saat pimpin apel gabungan perdana.(alpin)


Oleh MC KAB TUBAN, Senin, 30 September 2024 | 19:04 WIB - Redaktur: Juli - 148


Tuban, InfoPublik - Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Tuban, Agung Subagyo, memimpin apel gabungan di Kantor Pemkab Tuban pada Senin (30/9/2024).

Acara ini dihadiri oleh Sekda Kabupaten Tuban, Budi Wiyana, pimpinan OPD, serta pegawai Pemkab Tuban.

Dalam apel perdana ini, Agung Subagyo menyampaikan pentingnya menjaga keberlanjutan roda pemerintahan, program pembangunan, dan pelayanan publik selama masa kampanye dan pencoblosan.

Ia menekankan bahwa setiap pegawai memiliki peranan penting dalam mencapai tujuan tersebut.

Agung juga mengajak pegawai untuk menerapkan karakter inisiatif, kolaboratif, dan inovatif (IKI) dalam menjalankan tugas. Ini sejalan dengan visi misi Pemprov Jatim. "Pegawai diharapkan peka terhadap lingkungan dan berkontribusi lebih untuk masyarakat, serta bersama-sama menjalankan program pembangunan," katanya.

Di tengah tantangan yang semakin kompleks, Pjs Bupati juga mengingatkan pentingnya menjaga netralitas dan mematuhi kode etik jabatan. Meskipun pegawai memiliki hak politik, mereka harus menjadi teladan dalam menyukseskan Pilkada secara damai dan kondusif. 

Dengan langkah cerdas dan inklusif, diharapkan pelayanan publik di Kabupaten Tuban dapat terus berkembang dan memberikan dampak positif bagi masyarakat. (M.Agus/hei)