Wali Kota Batam Apresiasi Pilar Sosial, Ajak Bersatu Wujudkan Kesejahteraan

:


Oleh MC KOTA BATAM, Sabtu, 21 September 2024 | 17:15 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 99


Batam, InfoPublik – Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, memberikan apresiasi atas peran penting pilar-pilar sosialdalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Batam.

Hal ini disampaikan Rudi dalam acara silaturahmi bersama Pilar-Pilar Sosial Kota Batam di Golden Prawn, Bengkong, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau pada Kamis (19/9/2024).

Pilar-pilar sosial yang dimaksud meliputi Taruna Siaga Bencana (Tagana), Karang Taruna, SDM Pendamping PKH, Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK), Pekerja Sosial Masyarakat, dan Pendamping Sosial. Mereka memainkan peran kunci dalam menggerakkan kesejahteraan sosial di masyarakat.

"Kami terus mendorong pilar-pilar sosial untuk bersatu dalam mewujudkan kesejahteraan sosial yang merata di masyarakat," kata Rudi.

Rudi juga menegaskan pentingnya peran pilar sosial dalam mendukung program pemerintah, khususnya dalam Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P2KE) dan menurunkan prevalensi stunting menjadi 14 persen pada tahun 2024.

"Mari terus solid dan dukung program pemerintah, termasuk dalam membangun Batam sebagai daerah yang semakin maju," tambahnya.

Wali Kota Batam juga memaparkan berbagai kemajuan pembangunan infrastruktur di Batam, termasuk pembangunan bandara, pelabuhan, jalan raya, dan fasilitas lainnya. Pembangunan ini, kata Rudi, telah membuat Batam semakin menarik bagi para investor, yang pada akhirnya berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat.

"Dengan hadirnya investor, perekonomian Batam terus maju, memberikan dampak positif bagi kesejahteraan warga," ujarnya.

Sementara itu, perwakilan Pilar Sosial, Wildan, yang juga anggota Karang Taruna Batam, mengapresiasi Wali Kota atas kinerja dan pembangunan yang telah mengubah Batam menjadi lebih baik. Ia menekankan bahwa pembangunan tersebut berdampak langsung pada peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

"Perekonomian Batam terus tumbuh, mencapai 7,04 persen, lebih tinggi dibandingkan pertumbuhan ekonomi nasional dan provinsi. Kami sangat mengapresiasi Bapak Wali Kota Rudi atas upayanya membangun Batam," ujar Wildan.