Semarakkan Kalsel Expo 2024, Disperkim Tampilkan Stan Rumah Layak Huni

: Semarakkan Kalsel Expo 2024, Disperkim tampilkan stan rumah layak huni - Foto ;Mc.Kalsel


Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN, Kamis, 19 September 2024 | 09:19 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 65


Banjarbaru, InfoPublik - Semarakkan Kalsel Expo 2024, Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Provinsi Kalimantan Selatan menampilkan Rumah Layak Huni dan Kawasan Permukiman yang Berkelanjutan serta gelar lomba foto.

Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman Provinsi Kalimantan Selatan, Musyidah Aminy melalui Sekretaris Rusidah mengatakan, pihaknya dalam menyemarakan Kalsel Expo 2024 ini menampilkan keunikan didalam standnya dengan memperlihatkan rumah layak huni dan berkelanjutan dan menyampaikan informasi capaian kinerja urusan perumahan dan kawasan permukiman yang telah dilaksanakan selama ini.

”Stan ini memiliki keunikan dengan memuat muatan lokal yaitu dengan menggunakan atap rumbia, kami juga menampilkan pemenang sayembara desain lomba rumah layak huni serta menampilkan tupoksi Disperkim,” kata Rusidah, Rabu (18/9/2024).

Ia menuturkan, ditahun ini Disperkim juga menggelar lomba foto bagi masyarakat dengan menyiapkan fotoboth sebagai latarnya yang akan memperebutkan hadiah berupa Kulkas untuk juara pertama, TV LCD 32 inc juara kedua, TV LCD 24 inc juara ketiga dan Kipas Angin untuk juara keempat.

”Ada empat kategori dengan penilaian like terbanyak dan penilaian oleh juri internal disperkim, Dengan cara tag IG Disperkim dan sertakan caption foto tentang rumah layak huni dan kawasan permukiman yang berkelanjitan,”imbuhnya.

Selain itu, ia menambahkan bahwa stand Disperkim juga bekerjasama dengan BP Tapera, dalam rangka untuk mempermudah dan memberi informasi bagi Pegawai Negeri Sipil di Kalimantan Selatan yang ingin mengecek saldo tabungan maupun mengupdate data untuk tabungan perumahan rakyat melalui aplikasi si Tara.

”Jadi bisa langsung ngecek saldo dan mengupdate data serta registrasi apabila belum teregistrasi, tentunya ini mempermudah PNS untuk mengetahui tabungan taperanya,” tambahnya. MC Kalsel/tgh/eyv)

 

Berita Terkait Lainnya