:
Oleh MC KOTA DUMAI, Minggu, 8 September 2024 | 16:07 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 189
Dumai, InfoPublik - Wali Kota Dumai, Paisal, secara resmi membuka kegiatan Malam Bina Iman dan Taqwa (Mabit) yang diadakan di Masjid Agung Habiburrahman Dumai Islamic Center (DIC), Kota Dumai, Provinsi Riau, dari 7 hingga 8 September 2024.
Kegiatan Mabit kali ini diikuti oleh sekitar 1000 siswa SMA dan SMK dari seluruh Kota Dumai, dengan tujuan memperkuat iman dan taqwa di kalangan generasi muda.
Dalam keterangannya, Wali Kota Dumai, Paisal, berharap kegiatan ini dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan para siswa, serta mempererat tali silaturahmi di antara mereka.
"Ikuti seluruh rangkaian kegiatan Mabit ini dengan baik dari awal hingga akhir. Semoga ananda semua mendapatkan pemahaman agama yang lebih dalam dan memperkuat nilai-nilai keagamaan dalam kehidupan sehari-hari," ujar Paisal dalam keterangan persnya, Sabtu (7/9/2024).
Paisal juga menegaskan komitmen Pemerintah Kota Dumai untuk menjadikan kegiatan semacam ini rutin diadakan setiap tahunnya.
"Insyaallah kegiatan ini dapat terus dilaksanakan dan menjadi inspirasi bagi generasi muda lainnya," tambah Paisal.
Adapun rangkaian kegiatan Mabit meliputi salat berjamaah, makan bersama, penyampaian materi dari akademisi, tahsin Al-Qur'an, hafalan ayat, salat tahajud, berzikir, serta berbagai kegiatan positif lainnya.