Dua Kafilah Lumajang Siap Mengharumkan Nama Daerah di MTQN Samarinda

:


Oleh MC KAB LUMAJANG, Rabu, 4 September 2024 | 08:20 WIB - Redaktur: Elvira - 1K


Lumajang, InfoPublik - Dua kafilah asal Kabupaten Lumajang, Refil Andriansyah dan Adzyraatul Luthfyah, akan mewakili Provinsi Jawa Timur dalam Musabaqah Tilawatil Quran Nasional (MTQN) yang akan digelar di Samarinda, Kalimantan Timur, pada 6 hingga 16 September 2024 nanti. Mereka akan berkompetisi dalam dua kategori, yaitu seni kaligrafi Al Qur'an dan tilawah Quran remaja.

Penjabat Bupati Lumajang Indah Wahyuni (Yuyun) menyampaikan dukungannya yang penuh terhadap para kafilah tersebut.

"Ada dua kategori perlombaan yang akan mereka ikuti dalam MTQ Nasional nanti, yaitu kaligrafi dan tilawah remaja. Kami sangat mendukung dan memfasilitasi persiapan mereka," ujar Yuyun saat melepas peserta MTQ di Kantor Bupati Lumajang, Senin (2/9/2024).

Pemerintah Kabupaten Lumajang tidak hanya memberikan dukungan moral tetapi juga aktif dalam memfasilitasi persiapan kafilah.

"Kafilah kami terus mendapatkan pengawalan oleh Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) untuk memastikan mereka siap menghadapi kompetisi," tambah Yuyun.

Lumajang dikenal sebagai pusat prestasi dalam lomba kaligrafi. Prestasi ini terbukti dari sejumlah medali emas yang telah diraih dalam berbagai even nasional.

"Kita di Lumajang memang gudangnya prestasi untuk kaligrafi," jelasnya.

Yuyun berharap agar kedua peserta ini dapat menunjukkan penampilan terbaik mereka di tingkat nasional.

"Saya berharap Refil dan Adzyraatul bisa membawa hasil optimal dan mengharumkan nama Kabupaten Lumajang serta Provinsi Jawa Timur di MTQ Nasional," harapnya.

Dukungan penuh dari pemerintah dan masyarakat diharapkan dapat memberikan semangat tambahan bagi kedua kafilah untuk meraih kesuksesan dan membawa prestasi yang membanggakan. (MC Kab. Lumajang/Ard/An-m)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Wandi
  • Jumat, 20 September 2024 | 22:40 WIB
Keberhasilan PON XXI Aceh-Sumut Didukung Langkah Konkret PLN
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Jumat, 20 September 2024 | 22:13 WIB
PON XXI 2024 Jadi Kado Bangkitnya Aceh Pasca-20 Tahun Tsunami
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Jumat, 20 September 2024 | 22:12 WIB
Kontingen PON XXI Terkesan Toleransi dan Keramahan Masyarakat Aceh
  • Oleh Wandi
  • Jumat, 20 September 2024 | 22:11 WIB
Menpora Dito Ariotedjo Beri Nilai 8,5 untuk PON Aceh-Sumut 2024
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Jumat, 20 September 2024 | 20:03 WIB
Hari Terakhir PON XXI Aceh-Sumut, Jabar Masih di Puncak Klasemen
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Jumat, 20 September 2024 | 20:02 WIB
Menko PMK akan Menutup PON XXI Aceh-Sumut 2024
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Jumat, 20 September 2024 | 20:51 WIB
Almarhum Herson Taha Peroleh Piagam Pahlawan Olahraga dari Pemprov Gorontalo
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Kamis, 19 September 2024 | 13:27 WIB
PON XXI 2024 Catat Sejarah dengan Rekor Baru dan Infrastruktur Berstandar Internasional