- Oleh MC KAB AGAM
- Selasa, 26 November 2024 | 09:36 WIB
:
Oleh MC KAB LUMAJANG, Jumat, 30 Agustus 2024 | 14:00 WIB - Redaktur: Elvira - 3K
Lumajang, InfoPublik - Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lumajang Rahayu Agus Triyono menegaskan, bahwa Lomba Jingle Gelari Pelangi memiliki peran krusial dalam memperkuat kontribusi PKK terhadap pembangunan daerah.
Dalam sambutannya di acara Lomba Kreasi Jingle Gerakan Keluarga Indonesia dalam Peningkatan Kualitas Pendidikan dan Pengelolaan Ekonomi (Gelari Pelangi), Rabu (28/8/2024), Rahayu menjelaskan bahwa lomba tersebut dilaksanakan sebagai bagian dari upaya untuk membumikan program Gelari Pelangi, yang bertujuan untuk memberdayakan keluarga melalui peningkatan keterampilan dan penguatan ekonomi.
"Lomba Jingle Gelari Pelangi ini bukan sekadar ajang kompetisi, tetapi merupakan upaya strategis untuk memperkuat peran PKK dalam pembangunan daerah," ujar Rahayu.
Menurutnya, program Gelari Pelangi difokuskan pada pemberdayaan keluarga, dengan menekankan pentingnya peningkatan kualitas pendidikan, keterampilan, dan ketahanan ekonomi keluarga.
Rahayu menambahkan bahwa lomba ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam upaya pengembangan ekonomi dan pendidikan keluarga, serta mengimplementasikan nilai-nilai positif dari program Gelari Pelangi.
"Dengan adanya lomba ini, kami berharap dapat memperkuat ketahanan ekonomi keluarga dan meningkatkan kualitas pendidikan secara berkelanjutan di Kabupaten Lumajang," harapnya.
Kegiatan tersebut diharapkan akan menjadi dorongan bagi masyarakat untuk lebih aktif dalam mengembangkan potensi keluarga mereka, serta mendukung tercapainya tujuan pembangunan daerah yang lebih baik. (MC Kab. Lumajang/Ard/An-m)