- Oleh MC KAB LUMAJANG
- Senin, 25 November 2024 | 20:20 WIB
:
Oleh MC KAB LUMAJANG, Kamis, 22 Agustus 2024 | 16:08 WIB - Redaktur: Elvira - 4K
Lumajang, InfoPublik - Dalam suasana penuh kebanggaan dan apresiasi, Penjabat (Pj.) Bupati Lumajang Indah Wahyuni (Bunda Yuyun) memberikan penghargaan kepada para pemenang lomba Olimpiade Sains Nasional (OSN), Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN), dan Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) yang telah mengharumkan nama Kabupaten Lumajang di tingkat nasional.
Acara audiensi tersebut berlangsung di Ruang Mahameru Kantor Bupati Lumajang, Rabu (21/8/2024). Dalam sambutannya, Yuyun memuji pencapaian luar biasa yang diraih oleh para siswa-siswi tersebut.
“Teman-teman ini semuanya luar biasa, karena sudah berjuang dalam olimpiade tingkat nasional dengan hasil yang memuaskan, sehingga membawa nama baik Kabupaten Lumajang di tingkat nasional,” ujar Yuyun dengan penuh semangat.
Bupati Yuyun juga menyampaikan ucapan selamat dan terima kasih kepada para pemenang, serta memberikan dorongan agar mereka terus berlatih dan berprestasi.
“Kami selaku pemerintah Kabupaten Lumajang, mengucapkan selamat dan terima kasih buat anak-anak semuanya. Tetap rajin berlatih, teruslah berprestasi, dan ingat pesan saya: ‘Kau boleh patahkan kakiku, kau boleh patahkan tanganku, tapi tidak dengan mimpi-mimpiku’,” tambahnya dengan penuh harapan.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Lumajang, Norman Riyadi juga mengungkapan apresiasinya terhadap dukungan yang telah diberikan oleh pemerintah.
“Kami menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya dan rasa hormat kami kepada pemerintah yang telah memberikan fasilitas kepada kami, sehingga kami bisa melakukan pembinaan kepada anak-anak kami,” ungkap Norman.
Dalam kesempatan yang sama, Pj. Bupati Lumajang menyerahkan uang pembinaan sebagai bentuk penghargaan kepada para pemenang lomba yang telah membawa Kabupaten Lumajang ke tingkat nasional. Berikut adalah daftar siswa-siswi berprestasi yang menerima penghargaan:
Dengan pencapaian gemilang tersebut, diharapkan para pemenang dapat terus menginspirasi dan mendorong generasi muda di Kabupaten Lumajang untuk terus berprestasi dan mengukir sukses di berbagai bidang. (MC Kab. Lumajang/Piul/An-m)