Pj Wali Kota Jambi Tutup Festival Band Kota Jambi 2024

: Pj. Wali Kota Jambi Sri Purwaningsih bersama peserta Festival Band


Oleh MC KOTA JAMBI, Selasa, 20 Agustus 2024 | 19:35 WIB - Redaktur: Juli - 133


Jambi, InfoPublik – Penjabat (Pj) Wali Kota Jambi, Sri Purwaningsih resmi menutup Festival Band Kota Jambi 2024 yang merupakan rangkaian kegiatan memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 RI, Senin malam (19/8/2024), di Mall WTC Pasar Jambi.

Acara dimulai dengan penampilan dari berbagai band serta tarian kreasi yang merupakan hasil binaan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Jambi.

Hadir dalam acara tersebut Sekda Kota Jambi, A.Ridwan, beberapa Kepala OPD, Kapolsek Pasar, Camat Pasar, manajemen Mall WTC, Dewan Juri, serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Pj Wali Kota Jambi, Sri Purwaningsih menekankan bahwa musik adalah bagian penting dari ekonomi kreatif yang masih memerlukan fasilitas yang lebih baik.

Festival ini, menurutnya, merupakan langkah strategis untuk membentuk karakter anak muda Jambi agar menjadi generasi penerus bangsa yang kreatif dan berbakat.

Sri Purwaningsih juga mengungkapkan bahwa festival band ini sekaligus menjadi ajang kompetisi lagu perjuangan dalam rangka HUT ke-79 RI, yang memberikan kesempatan bagi generasi muda untuk mengekspresikan cinta tanah air mereka.

Ia mengingatkan bahwa perjuangan generasi muda kini lebih pada upaya untuk belajar dan berkarya demi masa depan yang lebih baik.

"Musik adalah bahasa universal yang dapat menyatukan kita tanpa memandang latar belakang. Festival Band ini tidak hanya sebagai wadah bakat, tetapi juga sebagai pemersatu bangsa dan penggerak ekonomi lokal," ujar Sri.

Dalam kesempatan ini, Pj Wali Kota Jambi memberikan pesan kepada peserta bahwa kalah menang dalam kompetisi adalah hal biasa. Ia juga menekankan pentingnya semangat dan usaha terus-menerus untuk menunjukkan yang terbaik.

Sri Purwaningsih memberikan apresiasi tinggi kepada semua pihak yang terlibat, termasuk para peserta festival. "Mari kita terus lestarikan dan kembangkan bakat seni di Kota Jambi untuk mewujudkan visi dan misi pembangunan kota," tambahnya.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Jambi, Mariani Yanti, mengungkapkan bahwa festival band ini adalah sub kegiatan musik pertama yang diselenggarakan oleh dinas, dan menjadi bagian dari ekonomi kreatif yang baru dimulai.

Festival ini diikuti oleh 20 grup band dari berbagai usia pelajar dan mahasiswa, dengan penilaian yang berlangsung sepanjang hari.

Ia mengungkapkan bahwa banyak talenta muda berbakat yang ditemukan selama festival ini, dan berharap kegiatan serupa akan terus dilaksanakan di masa depan.

"Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kesuksesan acara ini," tutupnya.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Sabtu, 14 September 2024 | 19:07 WIB
Sukses Dibuka, Festival Balangan 2024 Berlangsung Meriah
  • Oleh MC KAB ACEH TENGAH
  • Sabtu, 14 September 2024 | 12:45 WIB
Pj Bupati Aceh Tengah Resmi Buka Festival Ekonomi Kreatif dan UMKM Semarak PON XXI
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Sabtu, 14 September 2024 | 06:55 WIB
Aceh Muliakan Tamu PON XXI dengan Peumulia Jamee Adat Geutanyoe
  • Oleh MC KOTA JAMBI
  • Kamis, 12 September 2024 | 23:05 WIB
Percepat Proyek Penanganan Banjir, Pj Wali Kota Jambi Turun Lapangan