Paskibraka Kayong Utara Jadi Kebanggaan, Siap Sambut Indonesia Emas 2045

:


Oleh MC KAB KAYONG UTARA, Senin, 19 Agustus 2024 | 15:53 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 190


Kayong Utara, InfoPublik - Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Alfian Salam, menyampaikan rasa bangganya kepada seluruh anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) angkatan tahun 2024 yang sukses melaksanakan tugas pada upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI).

Para anggota Paskibraka ini merupakan putra-putri terbaik dari Kabupaten Kayong Utara yang masih menempuh pendidikan di SMA dan SMK sederajat.

"Saya merasa sangat bangga dan terharu melihat anggota Paskibraka yang telah berhasil melaksanakan tugas mulia menaikkan dan menurunkan Bendera Merah Putih pada peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia," ungkap Alfian saat menghadiri Malam Resepsi Kenegaraan Peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia di Pendopo Bupati, Sukadana, Kabupaten Kayong Utara, Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) pada Sabtu (17/08/2024).

Alfian juga mengapresiasi peran orang tua para anggota Paskibraka. "Keberhasilan ini tentu tidak terlepas dari doa dan dukungan orang tua yang hadir. Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh orang tua yang telah mendukung anak-anak mereka menjadi kebanggaan Kayong Utara," lanjut Alfian.

Pj Bupati Alfian menegaskan bahwa pemerintah daerah terus mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul, terutama generasi muda, untuk menyongsong generasi emas di tahun 2045.

"Kayong Utara telah mempersiapkan SDM yang Insya Allah memiliki keunggulan luar biasa. Jika SDM, terutama generasi muda yang kita miliki, dapat kita manfaatkan dengan baik, Insya Allah mereka akan menjadi pengawal kemajuan Kabupaten Kayong Utara menuju Indonesia emas di 2045," ujar Alfian.

Selain itu, Alfian juga menyampaikan terima kasih kepada para pembina dan pelatih Paskibraka atas dedikasi mereka dalam melatih fisik dan mental anggota Paskibraka, sehingga mereka dapat menjalankan tugas dengan baik.

"Terima kasih juga kepada seluruh panitia penyelenggaraan Peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia dan semua pihak yang telah berpartisipasi, sehingga seluruh kegiatan dapat berjalan dengan baik, lancar, tertib, dan aman," tambah Alfian.