Aksi Polisi Cilik HSU Meriahkan Upacara Penurunan Bendera

: Aksi Polisi Cilik HSU Meriahkan Upacara Penurunan Bendera - Foto :Mc.HSU


Oleh MC KAB HULU SUNGAI UTARA, Minggu, 18 Agustus 2024 | 18:55 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 184


Amuntai, InfoPublik  - Aksi Polisi Cilik (Pocil) mengawali upacara penurunan bendera dalam rangka Peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia di Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU),di Lapangan Pahlawan Amuntai, Sabtu (17/8/2024).

Pocil binaan Polres HSU yang telah berhasil mengukir prestasi hingga tingkat Provinsi Kalimantan Selatan tersebut, disambut antusias dan tepuk tangan dari peserta upacara serta masyarakat yang hadir, sehingga membuat suasana menjadi lebih meriah.

Usai dihibur aksi polisi cilik, dilanjutkan upacara penurunan bendera merah putih sekitar 17.30 Wita, yang dimana Kepala Kejaksaan Negeri HSU, Agustiawan Umar bertindak sebagai inspektur upacara.

Upacara berlangsung khidmat dan lancar. Pasukan pengibar bendera (Paskibra) HSU berhasil melaksanakan tugasnya dengan baik.

Sementara itu, Abdul Majid salah satu orang tua dari Polisi Cilik mengaku senang dan bangga anaknya dapat ambil bagian dalam memeriahkan Peringatan HUT ke-79 RI 2024 ini.

"Luar biasa bangga, senang sekaligus terbayarlah, karena latihannya hampir dua bulan terakhir ini setiap hari, dimana biasanya magrib baru kembali, Alhamdulillah hari ini tampil luar biasa dan sudah maksimal,"kata ayah dari Raisha Nur Syifa siswi kelas 6 Sekolah Dasar (SD) Islam Terpadu (IT) Ahsanul Amal Alabio ini. (Diskominfosandi/RizkiH/Crew/Eyv).

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB HULU SUNGAI UTARA
  • Selasa, 1 Oktober 2024 | 12:18 WIB
Pemkab HSU Gelar Upacara Hari Kesakitan Pancasila 2024
  • Oleh MC KAB HULU SUNGAI UTARA
  • Senin, 30 September 2024 | 10:34 WIB
Pemkab HSU Peringati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW
  • Oleh MC KAB HULU SUNGAI UTARA
  • Sabtu, 28 September 2024 | 20:29 WIB
Fadillah Resmi Dilantik Sebagai Ketua DPRD HSU 2024-2029
  • Oleh MC KAB HULU SUNGAI UTARA
  • Jumat, 27 September 2024 | 11:09 WIB
Dorong Pengentasan Kemiskinan Ekstrem di HSU, BKN Dukung Dengan Program KPLB
  • Oleh MC KAB HULU SUNGAI UTARA
  • Kamis, 26 September 2024 | 09:05 WIB
Pemkab HSU Terima Penghargaan Kalimantan Selatan Goverment Procurement Award 2024
  • Oleh MC KAB HULU SUNGAI UTARA
  • Rabu, 25 September 2024 | 11:13 WIB
Sekda HSU Hadiri Verifikasi Lapangan Lomba Sekolah Madrasah Sehat Kalimantan Selatan
  • Oleh MC KAB HULU SUNGAI UTARA
  • Selasa, 24 September 2024 | 12:59 WIB
KPU Tetapkan Nomor Urut Paslon Bupati - Wakil Bupati HSU Periode 2024 - 2029
  • Oleh MC KAB HULU SUNGAI UTARA
  • Senin, 23 September 2024 | 14:27 WIB
Patimatu Zahra Siswi SMK N 2 Amuntai Raih Prestasi di Ajang FLS2N 2024