:
Oleh MC KOTA DUMAI, Kamis, 8 Agustus 2024 | 13:16 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 131
Dumai, InfoPublik – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Dumai, Indra Gunawan, menghadiri kegiatan Kuliah Kerja Dalam Negeri (KKDN) Perwira Siswa (Pasis) Pendidikan Reguler (Dikreg) Angkatan LII Sekolah Staf dan Komando (Sesko) di Gedung Sri Bunga Tanjung, Kota Dumai, Provinsi Riau pada Rabu (7/8/2024).
Kegiatan KKDN ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang mendalam kepada para Pasis mengenai penataan wilayah yang bersinergi dengan pemangku kepentingan di daerah dalam merencanakan pembangunan. Hal ini dikaitkan dengan kebutuhan penataan wilayah pertahanan guna mengantisipasi potensi ancaman, baik dari dalam negeri maupun luar negeri.
Dosen Ahli Bidang Strategi Sesko, Brigjen TNI Achdwiyanto Yudi Hartono berharap kajian yang dilakukan selama KKDN ini dapat menghasilkan naskah yang bermanfaat bagi daerah terkait penataan wilayah pertahanan. Naskah tersebut nantinya akan menjadi sumbangan pemikiran untuk satuan komando wilayah dalam menunjang sistem pertahanan negara.
"Saya berharap para Pasis dapat memanfaatkan kegiatan ini dengan sebaik-baiknya untuk memperoleh data dan informasi yang akurat dari para pejabat daerah, narasumber, maupun referensi tertulis yang berkaitan dengan kekuatan dan kemampuan nyata pertahanan negara di tiap-tiap daerah, dengan mengacu pada penataan wilayah pertahanan," ujar Brigjen Achdwiyanto.
Dalam kesempatan tersebut, Sekda Kota Dumai, Indra Gunawan, memberikan penjelasan tentang kondisi geografis dan demografis Kota Dumai. Ia menjelaskan bahwa Kota Dumai terletak di Pantai Timur Sumatera, berdekatan dengan Negara Singapura dan Malaysia.
Kota Dumai memiliki luas wilayah 2.066,73 km² dengan panjang garis pantai 134 km. Wilayah ini beriklim tropis dengan curah hujan antara 100 hingga 300 cm per tahun, serta suhu udara berkisar antara 24 hingga 33 derajat Celsius. Sebagian besar wilayah Dumai juga memiliki kondisi rawa bergambut.
"Kota Dumai memiliki posisi strategis yang dekat dengan negara tetangga, sehingga penataan wilayah pertahanan menjadi sangat penting," ujar Indra Gunawan.