:
Oleh MC KOTA DUMAI, Kamis, 8 Agustus 2024 | 12:21 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 125
Dumai, InfoPublik - Pemerintah Kota (Pemkot) Dumai terus berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui berbagai program dan kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk sektor swasta.
Salah satu inisiatif terbaru adalah Pelatihan Membatik yang diselenggarakan oleh Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kota Dumai, dengan dukungan dari PT Pertamina Hulu Rokan (PHR), yang dimulai pada Rabu (7/8/2024).
Pelatihan ini berlangsung di Galeri Batik Dumai (Balai Khairul Anwar) dan dibuka secara resmi oleh Ketua TP PKK Kota Dumai, Leni Ramaini. Sebanyak 20 peserta dari berbagai wilayah di Kota Dumai berpartisipasi dengan penuh antusias dalam pelatihan yang dijadwalkan berlangsung hingga 10 Agustus 2024.
Dalam sambutannya, Leni Ramaini mengapresiasi kepada PT PHR atas dukungan yang diberikan, sehingga pelatihan membatik ini dapat terlaksana.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada PT PHR atas dukungan yang berkelanjutan. Kami berharap, melalui kolaborasi ini, kreativitas warga Dumai dapat tersalurkan dengan baik, yang pada akhirnya akan berkontribusi pada peningkatan ekonomi masyarakat," ujarnya.
Leni Ramaini juga menjelaskan bahwa pada tahun 2023, TP PKK Kota Dumai telah mengadakan pelatihan membatik serupa, diikuti dengan Lomba Desain Motif Batik bertema "Putri Tujuh".
"Pelatihan kali ini bertujuan untuk memperkuat dan membina keterampilan yang telah diberikan sebelumnya, agar produk batik Kota Dumai semakin kompetitif dan dikenal luas, baik di dalam kota maupun di luar daerah," tambahnya.
Ia juga mendorong seluruh peserta untuk mengikuti pelatihan ini dengan serius dan penuh dedikasi.
"TP PKK Kota Dumai akan terus mendukung pengembangan kemampuan para pembatik. Kami berharap peserta dapat menyerap ilmu sebanyak-banyaknya dari pelatihan ini, sehingga mampu menghasilkan batik berkualitas yang dapat bersaing di pasar," tutup Leni Ramaini.