: Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dinpusip) Kabupaten Temanggung menggelar Bazar Buku dan Kuliner Jumat (Bude Jum) di halaman Dinpusip Temanggung, Jumat (26/4/2024).
Oleh MC KAB TEMANGGUNG, Minggu, 28 April 2024 | 07:18 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 134
Temangung, InfoPublik – Guna menambah inovasi ide kreatif bidang perpustakaan, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dinpusip) Kabupaten Temanggung menggelar Bazar Buku dan Kuliner Jumat (Bude Jum) di halaman Dinpusip Temanggung, Jumat 26 April 2024.
Kepala Bidang Perpustakaan, Niken Lestari menyampaikan kegiatan Bude Jum ini sudah berjalan ke dua kalinya di 2024, di mana inovasi dari dinas perpustakaan dan kearsipan ini menggabungkan dua unsur yaitu pameran bursa buku dan kuliner jumat.
“Mengajak masyarakat berkunjung ke perpustakaan dan kearsipan agar anak–anak terutama anak sekolah dan mahasiswa tumbuh rasa dari diri sendiri untuk memulai dan melanjutkan untuk membaca buku, di mana menurut pepatah kuno bahwa “Buku merupakan jendela dunia,” katanya
Lebih lanjut Niken mengungkapkan kegiatan ini bekerja sama dengan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Unit Pelaksana Dinpusip dan Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKPPP) Kabupaten Temanggung untuk menambah keramaian dan menjadi salah satu daya tarik tersendiri karena DKPPP mempunyai program yaitu Pastakaran yang isinya pelaku UKM semua.
“Kita berharap dengan adanya kegiatan ini bisa meningkatkan literasi minat baca masyarakat dan kaum wanita yang ada di temanggung guna menambah wawasan dan bisa mengembangkan diri untuk menghadapi tantangan global yang kian hari kian meningkat”, jelasnya
Paradigma terkait dengan perpustakaan sudah mulai bergeser seiring berjalannya waktu sehingga Dinpusip mempunyai program "Talikur" (kerajinan tangan), yang merupakan transformasi perpustakaan berbasis inklusif sosial, perpustakaan yang proaktif membantu masyarakat untuk mengembangkan keterampilan dan kepercayaan diri dan membantu meningkatkan jejaring sosial.
“Masyarakat datang ramaikan pada kegiatan Bude Jum ini dan jangan lupa dibeli produk-produk UKM-nya agar perputaran roda ekonomi berjalan,” pungkasnya. (Tfa;Wll;adr/MC Kab. Temanggung)