Haul ke-131, Pj Gubernur Banten: Syekh Nawawi Al Bantani Berkontribusi pada Peradaban Islam

: Wakil Presiden RI, KH Ma'ruf Amin didampingi Pj Gubernur Banten Al Muktabar menghadiri haul Syekh Nawawi Al Bantani di Tanara, Jumat mala (4/5/2024)


Oleh MC PROV BANTEN, Selasa, 7 Mei 2024 | 20:52 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 102


Banten, InfoPublik – Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar menghadiri Haul ke-131 Syekh Nawawi Al Bantani. Ia mengatakan Syekh Nawawi Al Bantani adalah sosok tokoh Islam yang telah berkontribusi terhadap peradaban Islam

Haul dilaksanakan di Pondok Pesantren An-Nawawi Tanara, Kecamatan Tanara, Kabupaten Serang, Provinsi Banten, Jumat 3 Mei 2024, yang juga turut dihadiri Wakil Presiden KH. Ma'ruf Amin.

“Tentu makna besar dari hal itu bagi kita, beliau sosok tokoh Islam yang telah berkontribusi terhadap peradaban Islam," ungkap Al Muktabar. Ia menambahkan acara haul tidak hanya sebatas rutinitas tahunan saja, melainkan banyak nilai-nilai positif dari ajaran Syekh Nawawi Al Bantani yang dapat ditanamkan pada diri setiap umat muslim. 

Terlebih, lanjut Al Muktabar dasar-dasar pemikiran yang diajarkan Syekh Nawawi Al Bantani hingga saat ini masih sangat relevan untuk menjadi pedoman dalam kehidupan sehari-hari.

Sementara Wakil Presiden KH. Ma'ruf Amin mengatakan Syekh Nawawi Al Bantani merupakan sosok yang berperan sebagai transmitter atau penyambung pesan dari ulama sebelumnya kepada ulama berikutnya.

"Beliau (Syekh Nawawi Al Bantani, red) merupakan transmitter atau penyambung dari ulama terdahulu kepada ulama saat ini, sehingga tidak ada kesalahpahaman. Dengan pemikirannya itu, Syekh Nawawi Al Bantani tidak hanya dikenal di Indonesia  tetapi juga dikenal oleh negara-negara luar," ujar Wapres

Pada kesempatan itu, Al Muktabar juga melihat dengan digelarnya acara haul Syekh Nawawi Al Bantani terdapat perputaran ekonomi dari sektor UMKM yang cukup tinggi. "Ini juga mendorong potensi ekonomi, khususnya sektor UMKM," ungkapnya. (MC Prov. Banten)