: Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Kota Bengkulu Will Hopi.
Oleh MC KOTA BENGKULU, Senin, 6 Mei 2024 | 17:40 WIB - Redaktur: Taofiq Rauf - 86
Bengkulu, InfoPublik – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bengkulu memastikan ketersediaan cadangan persediaan bantuan (buffer stock) dalam menghadapi perubahan cuaca akhir-akhir ini aman dan tercukupi.
Buffer stock yang dimiliki BPBD meliputi cadangan makanan seperti beras, mie instan hingga makanan kaleng sarden. Kemudian selimut hingga bahan material bangunan. Semuanya dalam kondisi baik karena di distribusi secara berkala.
Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Kota Bengkulu Will Hopi, Senin (6/5/2024) di Kota Bengkulu mengatakan buffer stock yang tersedia akan dapat membantu masyarakat di tengah kondisi bencana mulai dari bencana alam dan bencana sosial, seperti kebakaran.
“Alhamdulillah aman. Jika terjadi bencana, bantuan logistik ini langsung diberikan kepada warga yang terdampak,” ujar Will Hopi.
Selain itu, dalam menghadapi perubahan cuaca, para personel BPBD disiagakan bersama unsur terkait lainnya dalam menindaklanjuti laporan dan membantu warga Kota Bengkulu.