- Oleh MC KAB PINRANG
- Kamis, 21 November 2024 | 09:42 WIB
: Sekretaris Daerah Kabupaten Pinrang, A. Tjalo Kerrang, saat memberikan kata sambutan di acara resepsi Peringatan Hari Koperasi ke-77 di Hotel MS, Jumat (2/8/2024). (Foto: Satrio)
Oleh MC KAB PINRANG, Jumat, 2 Agustus 2024 | 18:06 WIB - Redaktur: Bonny Dwifriansyah - 220
Pinrang, InfoPublik – Sekretaris Daerah Kabupaten Pinrang, A. Tjalo Kerrang, menghadiri resepsi Peringatan Hari Koperasi ke-77 yang digelar oleh Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopin Daerah) Kabupaten Pinrang di Hotel MS, Jumat (2/8/2024).
Dalam kesempatan ini, Tjalo Kerrang menyampaikan apresiasi mendalam kepada seluruh pengurus dan anggota koperasi yang telah berkontribusi dalam perkembangan ekonomi lokal. Ia juga menekankan bahwa koperasi memiliki peran penting dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan perekonomian daerah.
“Perayaan Hari Koperasi ini adalah momen yang tepat untuk merefleksikan pencapaian serta tantangan yang dihadapi oleh koperasi di Kabupaten Pinrang. Kami mengapresiasi kerja keras dan dedikasi seluruh anggota koperasi dalam memajukan ekonomi lokal,” ujar Tjalo Kerrang dalam katavsambutannya.
Tjalo Kerrang juga berharap koperasi-koperasi di Kabupaten Pinrang dapat terus berinovasi dan beradaptasi dengan perkembangan zaman untuk memberikan manfaat yang lebih besar bagi anggotanya serta masyarakat sekitar.
Karena itu, ia ingin momentum ini memperkuat semangat dan komitmen seluruh pihak dalam membangun koperasi yang lebih maju dan berdaya saing.
Sementara itu, dalam kata sambutannya, Ketua Dewan Koperasi Indonesia Daerah Kabupaten Pinrang, H. Irwan Hamid, mengungkapkan harapannya agar koperasi terus berkembang dan memberikan dampak positif bagi perekonomian daerah.
Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, koperasi, dan masyarakat dalam mewujudkan koperasi yang semakin berkembang dan bermanfaat terutama dalam membantu pertumbuhan ekonomi di daerah. (MC Pinrang)