3.457 KPM di Kecamatan Lubuk Begalung Padang Bersyukur Terima Bantuan Sembako Pascalebaran

: Wali Kota Padang Hendri Septa menyerahkan bantuan. Foto: MC Padang


Oleh MC KOTA PADANG, Rabu, 17 April 2024 | 17:47 WIB - Redaktur: Rafyq Alkandy Ahmad Panjaitan - 87


Padang, InfoPublik - Wali Kota Padang Hendri Septa menyerahkan secara simbolis Bantuan Sosial Sembako Tunai Triwulan II kepada 3.457 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang berdomisili di Kecamatan Lubuk Begalung. Penyerahan dilaksanakan di Gedung Balai Basuo Kantor Camat Lubuk Begalung, Selasa (16/4/2024).

Hendri Septa mengatakan, Bansos yang diserahkan ini merupakan bantuan dari Kementerian Sosial (Kemensos) yang disalurkan melalui PT. Pos Indonesia. Bantuan diberikan ini untuk triwulan II (April-Mei- Juni) dimana masing-masing KPM menerima Rp. 600.000,-.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada PT. Pos Indonesia yang telah mempercepat penyaluran Bansos ini. Semoga dengan disalurkan Bansos ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari," pungkas Hendri Septa.

Sementara itu, Camat Lubuk Begalung Andi Amir menyebutkan, penyaluran Bansos ini dilaksanakan selama dua hari, mulai 16 sampai dengan 17 April 2024 ini.

"Selama penyerahan Bansos ini kami juga mendirikan stan UMKM, sehingga memudahkan masyarakat untuk membeli kebutuhan pokok dan lainnya. Kami juga mengadakan screening kesehatan dan aktivitas Identitas Kependudukan Digital (IKD) di Kantor Camat Lubuk Begalung," pungkas Andi Amir. (MC Padang/ April)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Selasa, 9 April 2024 | 09:04 WIB
Indahnya Berbuka Puasa Bersama PSM se-Kecamatan Lubuk Begalung
  • Oleh MC KAB PANGKAJENE DAN KEPULAUAN
  • Minggu, 7 April 2024 | 10:36 WIB
Ratusan Petugas Kebersihan Lingkup DLH Pangkep Terima Bantuan Telur
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Kamis, 4 April 2024 | 08:41 WIB
Jelang Lebaran 2024, Presiden Pastikan Stok CBP Aman di Jambi
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Senin, 1 April 2024 | 13:21 WIB
Dinsos Provinsi Gorontalo Siap Salurkan BLP3G untuk 23 Ribu KPM
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Selasa, 26 Maret 2024 | 10:01 WIB
Ramadan Berbagi Menyalurkan 275 Paket Sembako ke Masyarakat Miskin