Momen MPLS, Bunda Maharani Sapa Murid PAUD Tunas Harapan Kota Probolinggo

: Bunda PAUD Kota Probolinggo, Dewi Maharani Nurkholis datang menyapa puluhan anak-anak jenjang Kelompok Bermain dan Taman Kanak-Kanak.


Oleh MC KOTA PROBOLINGGO, Jumat, 19 Juli 2024 | 20:38 WIB - Redaktur: Juli - 194


Mayangan, InfoPublik - Murid-murid PAUD Tunas Harapan, Kota Probolinggo pada Rabu (17/7/2024) pagi kedatangan tamu spesial, yakni Bunda PAUD Kota Probolinggo, Dewi Maharani Nurkholis.

Di tengah aktivitas Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), Bunda PAUD Kota Probolinggo, Dewi Maharani Nurkholis datang menyapa puluhan anak-anak jenjang Kelompok Bermain dan Taman Kanak-Kanak. Kehadirannya disambut meriah dengan lagu berjudul Selamat Datang.

Usai bernyanyi berlanjut dengan senam bersama. Tak canggung Dewi Maharani yang didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Siti Romlah ikut dalam barisan anak-anak bergerak mengikuti irama Senam Hari Pertama ke Sekolah dan Senam Anti-Bullying yang dipandu oleh guru pendamping.

“Anak-anak apa kabar," sapa Bunda PAUD yang juga merupakan istri Penjabat Wali Kota Probolinggo itu. Dengan penuh semangat dan kompak di jawab oleh anak-anak, “Baik Bunda Alhamdulillah, Luar Biasa, Allahu AkbarYes, Yes, Merdeka," seru para murid.

Kali ini anak-anak juga ditantang unjuk kebolehan di depan Bunda PAUD Kota Probolinggo. Di antara mereka ada yang menampilkan lagu pelangi, balonku dan tepuk semangat, serta disusul dengan yel-yel khas PAUD Tunas Harapan. “Anak hebat, Pasti bisa. Siapa kita, PAUD Tunas Harapan. Bunda PAUD Kota Probolinggo, I love you,” teriak anak-anak PAUD yang berlokasi di Jalan Suroyo Kelurahan Sukabumi itu.

Nasihat dan motivasi juga disampaikan oleh Dewi Maharani kepada anak-anak PAUD agar selalu bersemangat belajar untuk meraih cita-cita. “Siapa yang mau jadi dokter? Siapa yang mau jadi insinyur? Berarti harus apa?,  belajarnya harus giat dan rajin, nurut sama ibu guru, ya,” pesan Dewi Maharani.

Berikutnya, Bunda PAUD Kota Probolinggo juga menandatangani komitmen Deklarasi MPLS Cetar Perkasa Penter Ben Alim, serta menyempatkan untuk meninjau sarana prasarana di PAUD yang berada di bawah Yayasan Dharma Wanita Persatuan Kota Probolinggo itu. Di antaranya, fasilitas ruang kelas, UKS, perpustakaan, taman bermain, mushola, kolam renang serta ruang laboratorium komputer.

Selaras dengan tema MPLS tahun ini, Kepala Sekolah PAUD Tunas Harapan Ngatim juga telah merancang materi pembelajaran anti-bullying kepada peserta didiknya melalui berbagai media belajar.

“Pemerintah Kota Probolinggo kebetulan kan lebih menekankan untuk stop bullying ya, nanti minggu kedua ada agenda dari sekolah kami yaitu menonton video tentang stop bullying, terus saling mengenal lagu-lagu anak-anak tentang saling menyayangi,” jelas Ngatim. (dp/pin)