- Oleh MC PROV GORONTALO
- Senin, 18 November 2024 | 05:13 WIB
: Jemaat GPM Tual Gelar Bakudapa Anak dan Remaja - Foto : Harry Labetubun/Mc.Malra
Oleh MC KAB MALUKU TENGGARA, Minggu, 30 Juni 2024 | 18:23 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 378
Tual,InfoPublik-Gereja Protestan Maluku (GPM) Klasis Pulau-Pulau Kei Kecil dan Kota Tual, Jemaat Tual melalui panitia pelaksana, akan menggelar bakudapa anak dan remaja (Badar) di bumi perkemahan F419 Kota Tual.
Sekretaris Sub Komisi Anak,Remaja dan Katekisasi Jemaat GPM Tual,Ita Betaubun,di Tual,Minggu (30/6/2024) menyatakan anak dan remaja adalah generasi muda akan rapuh jika mereka tidak digembleng dan didampingi secara rutin. Mereka wajib mendapatkan perhatian dari semua pihak yang berkompoten.
Hal tersebut disebabkan dalam diri mereka terdapat harkat dan martabat manusia yang mesti dijunjung tinggi. Dalam diri mereka melekat hak-hak dasar yang harus dipenuhi serta dilindungi oleh orang dewasa, keluarga, gereja, masyarakat hingga pemerintah.
Anak dan remaja kini berkembang di era yang kompetitif, banyak gambaran kekerasan yang ditampilkan lewat media sosial bahkan dalam kehidupan sehari–hari di lingkungan.
Selain itu, kepekaan terhadap sesama dalam konteks kebersamaan dan persaudaraan sebagai satu keluarga Allah hampir terkikis berubah menjadi pola hidup individual, primordial, konsumtif dan kesenjangan lainnya.
Selanjutnya, dalam kenyataan hidup tersebut, anak dan remaja GPM perlu kembali ke integritas diri, kualitas iman, semangat hidup dalam damai, memahami hidup dalam keragaman, mencintai sesama dan alam lingkungan, serta mampu menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi secara bertanggungjawab.
Jemaat GPM Tual melalui panitia pelaksana mendesain kegiatan Badar 2024 untuk membantu mengurangi dampak buruk bagi anak remaja GPM.
Bakudapa anak dan remaja Tual 2024 merupakan kegiatan pembinaan dan pengembangan kapasitas dengan menggunakan metode partisipatif dan rekreatif.
Isi penting Badar ini adalah integritas diri, kebhinekaan dan persaudaraan serta tantangan, kesempatan dan peluang kerja yang perlu dipersiapkan lebih dini,sehingga keterampilan dan pengetahuan menjadi tuntutan kebutuhan bagi anak.
Menurut Ita, kegiatan Badar bertujuan meningkatkan kapasitas dan kompetensi individu anak dan remaja, baik dalam hal Pengetahuan, ketrampilan, maupun perilaku.
Untuk membekali anak dan remaja GPM dalam memahami diri dan menguatkan jati diri sebagai anak Maluku yang adalah merupakan anak kandung NKRI, anak bangsa Indonesia
Anak dan remaja GPM dalam memahami diri dan menguatkan jati diri sebagai anak Maluku yang juga merupakan anggota masyarakat dunia internasional.
Membangun budaya Kerjasama,kolaborasi dan saling pengertian berdasarkan prinsip cinta kasih kepada Tuhan, sesama dan alam semesta.
Dia menambahkan kegiatan Badar bermanfaat membangun kematangan emosi, disiplin dan motivasi sebagai dasar dalam membangun kerjasama dan kolaborasi, memahami cara mengidentifikasi kelemahan dan kekuatan untuk kemajuan bersama.
Karakter orang-orang dalam kerjasama, hubungan antar pribadi dan dinamika dalam kelompok, Memahami cara meningkatkan kolaborasi, sinergi dan koordinasi dalam kerjasama.
Cara berkontribusi pada proses pemecahan masalah secara kreatif, Memahami cara memberikan umpan balik yang konstruktif dan efektif, Memahami cara memiliki empati, toleransi dan kepedulian terhadap sesame dan Meningkatkan kemampuan komunikasi eksternal dan internal, verbal dan non verbal.
Memahami diri sendiri dan memahami apa yang orang lain pikirkan tentang diri kita. Menjadi pribadi yang bekerja secara sistematis untuk membantu orang lain, dan menjadi anggota masyarakat Maluku dan Indonesia, serta menjadi anggota masyarakat dunia yang terpercaya dan penuh rasa tanggung jawab.
Jenis-jenis kegiatan yang dilaksanakan di Badar diantaranya penguatan spiritualitas, art therapy, pentas budaya, outbound, permainan tradisional, bina spiritualitas dan walang minat.
Walang Minat adalah kegiatan berdasarkan minat dan bakat yang dimilki dan dipilih oleh peserta dengan Minat yang ditawarkan antara lain ke̺l̺a̺s̺ t̺a̺r̺i̺, M̺u̺s̺i̺k̺ dan O̺l̺a̺h̺ V̺o̺k̺a̺l̺, B̺i̺s̺n̺i̺s̺ dan K̺u̺l̺i̺n̺e̺r̺.
Jurnalistik, art (seni) dan melukis, public relations, gardening (pertanian), model dan tatabusana, pengolahan sampah serta Informasi Teknologi (IT) dan fotografi
“Kegiatan Badar akan dilaksanakan 1 s/d 4 Juli 2024. Kegiatan ini dikuti 289 peserta dengan tema menjadi generasi penerus yang tangguh,beriman dan inovatif,”ujarnya.
Sumber anggaran yang dipakai untuk membiayai kegiatan diperoleh dari APB Jemaat GPM Tual 2024 dan usaha swadaya panitia pelaksana.
Hasil (out put) kegiatan yang akan dicapai adalah meningkatnya pemahaman yang benar tentang “individual differences”, meningkatnya pemahaman yang benar tentang tubuh dan mental, ketahanan dalam menghadapi segala situasi dan kondisi (meningkatkan kemampuan beradaptasi dan ego strength),kemandirian, rasa percaya diri dan tingkat kesadaran diri, motivasi, tingkat konsentrasi dan fokus, Meningkatnya kesadaran keanekaragaman, geografis dan budaya.
Saling pengertian dan empati kepada sesama,kemampuan kolaborasi dan membangun hubungan baik dengan sesama dan meningkatnya rasa tanggung jawab sosial dan keterampilan sosial. (Mc.Maluku Tenggara/Adolof Labetubun/eyv).