Ribuan Karateka Bersaing Ketat dalam Kejurprov FORKI Jatim 2024

:


Oleh MC KOTA MALANG, Minggu, 30 Juni 2024 | 16:10 WIB - Redaktur: Juli - 254


Malang, InfoPublik - Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Karate Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) Jawa Timur 2024 yang dihelat di GOR Ken Arok Kota Malang, Jumat (28/6/2024) mendapat sambutan antusias.

Kurang lebih 2.500 atlet karate dari berbagai daerah bersaing ketat dalam kejuaraan yang dihadiri dan dibuka oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat tersebut.

Pj. Wali Kota Malang Wahyu Hidayat mengungkapkan menyambut baik dan mengapresiasi Kejurprov Karate FORKI Jatim di Kota Malang ini.

Menurutnya ini sangat bagus bagi atlet Kota Malang dan Jawa Timur pada umumnya untuk mengasah kemampuannya agar semakin berkembang. “Saya menyemangati. Sebagai tuan rumah, kami berharap kejuaraan ini bisa terselenggara dengan baik,” harap Wahyu.

Ditambahkannya, melalui gelaran kejurprov seperti ini, selain sebagai ajang berkompetisi menjadi yang terbaik, juga menjadi ajang pembinaan untuk melihat sejauh mana perkembangan para atlet dari berbagai daerah di Jatim.

Terlebih pada 2025 mendatang Malang Raya menjadi tuan rumah pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX Jawa Timur. "Tetap jaga sportivitas. Semoga dengan adanya kejuaraan ini ke depannya bisa melahirkan atlet-atlet berkualitas yang bisa mengharumkan nama Jawa Timur dan Indonesia, terutama dari Kota Malang,” imbuhnya.

Sementara itu, Ketua FORKI Kota Malang Supardi, mengaku senang dengan banyaknya peserta yang berpartisipasi. “Ini juga merupakan ajang untuk mengasah kemampuant atlet Kota Malang untuk Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jatim 2025 yang akan datang, sekaligus mencari bibit-bibit baru,” jelas Supardi.

Kejuaraan ini sendiri dilangsungkan di GOR Ken Arok selama tiga hari, mulai hari Jumat (28/6/2024) sampai dengan Minggu (30/6/2024). (cah/yon)