Harumkan Nama Bener Meriah, Pj Bupati Apresiasi Pelajar Pelopor Keselamatan Lalu Lintas

: Pj Bupati Bener Meriah, Haili Yoga, menyampaikan ucapan selamat kepada Asshafa Nadhira Zulfa, peraih juara kategori sosial budaya pada Pemilihan Pelajar Pelopor Keselamatan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Tingkat Provinsi Aceh 2024


Oleh MC KAB BENER MERIAH, Minggu, 30 Juni 2024 | 08:24 WIB - Redaktur: Inda Susanti - 227


Bener Meriah, InfoPublik – Penjabat (Pj) Bupati Bener Meriah, Haili Yoga, menyampaikan ucapan selamat kepada Asshafa Nadhira Zulfa yang berhasil meraih juara kategori sosial budaya pada Pemilihan Pelajar Pelopor Keselamatan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ) Tingkat Provinsi Aceh tahun 2024.

Untuk diketahui, ajang tersebut diselenggarakan oleh Dinas Perhubungan Provinsi Aceh di Hotel Ayani, Banda Aceh, 25-28 Juni 2024.

Haili Yoga, berharap agar Asshafa Nadhira Zulfa dapat menjadi ujung tombak pelopor keselamatan lalu lintas dan angkutan jalan, khususnya di lingkungan sekolah dan masyarakat.

“Atas nama pribadi, pemerintah daerah dan masyarakat Bener Meriah saya mengucapkan selamat dan apresiasi setinggi-tingginya kepada anak kami Asshafa Nadhira Zulfa atas prestasi yang diraih, sehingga bisa mengharumkan nama Kabupaten Bener Meriah di tingkat Provinsi Aceh,” ucapnya.

Haili Yoga berharap prestasi yang diraih oleh Asshafa Nadhira Zulfa dapat menjadi motivasi bagi pelajar lainnya di Bener Meriah. (Rel/MC Bener Meriah)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB NAGAN RAYA
  • Kamis, 21 November 2024 | 23:06 WIB
Tingkatkan Integrasi Data di Portal Sata Nara, Diskominfo Nagan Raya Gelar Bimtek
  • Oleh MC KAB NAGAN RAYA
  • Senin, 18 November 2024 | 18:06 WIB
Santunan Yatim Meriahkan Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW oleh IKNR Banda Aceh
  • Oleh MC KAB BENER MERIAH
  • Senin, 18 November 2024 | 08:52 WIB
Makanan Khas Gayo Meriahkan Peringatan Maulid Nabi dan Tsunami di Banda Aceh
  • Oleh MC PROV ACEH
  • Sabtu, 16 November 2024 | 17:51 WIB
Menteri Ekraf Teuku Riefky Harsya Ziarah ke Makam Abu Lamkawe di Aceh