Dinsos Kota Padang: Pembinaan Terpadu untuk Masa Depan Anak Jalanan

:


Oleh MC KOTA PADANG, Sabtu, 29 Juni 2024 | 00:08 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 63


Padang, InfoPublik - Dinas Sosial (Dinsos) Kota Padang melaksanakan kegiatan pembinaan terpadu bagi anak jalanan di Batalyon Infantri 133/Yudha Sakti, Air Tawar, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) pada Kamis (27/6/2024). 

Pj Sekda Kota Padang Yosefriawan mengatakan, sebanyak 20 anak jalanan menerima pembinaan dalam kegiatan ini.

Menurut Yosefriawan, tidak semua anak jalanan berasal dari keluarga miskin, beberapa di antaranya turun ke jalanan untuk memenuhi kebutuhan psikis seperti menyalurkan minat atau berkumpul dengan teman-teman mereka.

Pj Sekda juga menekankan, pentingnya upaya pembinaan ini sesuai dengan Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak. Dan Peraturan Pemerintah Nomor 31 Tahun 1980 tentang Penanggulangan Gelandangan dan Pengemis.

"Hal ini bertujuan untuk menyelamatkan generasi muda dan mendukung bonus demografi pada tahun 2045," kata Sekda Yosefriawan. 

Sementara itu, Kepala Dinsos Kota Padang Heriza Syafani menjelaskan, pembinaan pada anak jalanan dilakukan sebagai bagian dari rehabilitasi, sesuai dengan Peraturan Wali Kota Padang No 41 Tahun 2017 tentang Tata Cara Pembinaan Anak Jalanan, yang mencakup pendekatan preventif, represif, dan rehabilitatif.

"Pembinaan pola terpadu ini dilakukan bekerja sama dengan Batalyon 133 Padang dan telah berlangsung sebanyak lima kali. Pada tahun ini, 20 anak jalanan berusia di bawah 17 tahun menjadi sasaran pembinaan," ungkap Heriza.

Tujuan utama kegiatan ini adalah mengurangi jumlah anak jalanan di Kota Padang, memberikan efek jera kepada mereka untuk tidak lagi beraktivitas di jalanan, serta meningkatkan ketertiban dan keamanan kota. Padang dikenal sebagai magnet bagi pencari pekerjaan dari berbagai daerah, termasuk pengemis, pedagang asongan, dan anak jalanan. (MC Padang/Marajo)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 30 Juni 2024 | 23:51 WIB
Posyandu SBB Palimo Siap Meraih Juara Penilaian Berprestasi
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 30 Juni 2024 | 23:41 WIB
Padang Bagoro Ajak Warga Bersatu Lawan Bahaya Sampah
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 30 Juni 2024 | 23:38 WIB
Ini Peran Strategis LPM dalam Pembangunan Kota Padang
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 30 Juni 2024 | 23:28 WIB
Kegiatan Kesehatan Mahasiswa UNAND Dukung Visi Zero Stunting di Kota Padang
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 30 Juni 2024 | 23:13 WIB
Sinergi Pemkot Padang dan Lantamal II Menuju Kemajuan Bersama
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 30 Juni 2024 | 08:56 WIB
Kemasan Menarik Jadi Kunci Sukses IKM Bersaing di Pasar Global