Pj Wali Kota Bengkulu: Pendopo Merah Putih akan Menjadi Daya Tarik Pariwisata

:


Oleh MC KOTA BENGKULU, Senin, 18 Maret 2024 | 09:50 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 197


Bengkulu, InfoPublik – Pj Wali Kota Bengkulu Arif Gunadi meresmikan gedung Pendopo Merah Putih, Kota Bengkulu, Provinsi Bengkulu pada Minggu (17/3/2024).

Kegiatan tersebut,  termasuk dalam rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) ke-305 Kota Bengkulu. Peresmian pendopo dilakukan bersama ribuan anak yatim. Dengan harapan gedung tersebut kian berkah dan bermanfaat bagi masyarakat Kota Bengkulu.

Pj Wali Kota Bengkulu mengatakan, pembangunan pendopo upaya Kota Bengkulu menjadi daya tarik wisatawan. Sehingga, semakin banyak wisatawan domestik dan mancanegara berkunjung dalam rangka menyaksikan keindahan Pendopo Merah Putih nan megah tersebut.

Selain itu, pembangunan merupakan upaya pemerataan pertumbuhan ekonomi disetiap wilayah di Kota Bengkulu. Di usia 305 ini, Pemkot Bengkulu juga terus menggalakkan berbagai program kebaikan maupun pembangun sarana dan prasarana demi kesejahteraan masyarakat.

“Alhamdulillah, gedung ini telah kita resmikan bersama ribuan anak yatim yang hadir bertepatan dengan HUT ke-305 Kota Bengkulu. Semoga ke depan Kota Bengkulu kian religius dan bahagia, dengan berbagai program yang kita galakkan,” ujar Arif. 

Pada kesempatan itu juga, Arif mengajak pejabat dan seluruh ASN secara umum untuk mengisi kegiatan-kegiatan yang positif di Pendopo Merah Putih, seperti kali ini bukber dan doa bersama anak yatim.

“Program Gerakan Peduli Yatim (GPY) ini selama ini hanya dilakukan di rumah masing-masih oleh orangtua asuh mereka. Alhamdulillah sekarang kita bisa melakukannya bersama-sama. Dan alhamdulillah, gedung pendopo merah putih ini mulai rampung maka agar bangunan ini berkah kita mulai manfaatkan bersama untuk kebaikan masyarakat,” kata Arif.

Sebagai penutup, Pj Walikota bersama pimpinan Baznas Kota Bengkulu memberikan 310 sembako kepada guru ngaji. (**)