Pemkab Kayong Utara Gelar Ramah Tamah untuk Memperkuat Sinergitas dengan TNI

:


Oleh MC KAB KAYONG UTARA, Minggu, 10 Maret 2024 | 20:46 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 130


Sukadana, Infopublik - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara menggelar Ramah Tamah dengan tema "Menjaga Sinergitas Dan Kondusifitas Wilayah Pasca Pemilu dan Menyambut Pilkada 2024" di Mahkota Hotel Sukadana, Kabupaten Kayong Utara, Kalimantan Barat (Kalbar) pada Minggu (10/3/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya, mengatakan pertemuan itu momentum yang penting dalam memperkuat sinergi semua pihak. Mulai dari  pemerintah daerah dan TNI dalam menjalankan berbagai program pembangunan dan kemanusiaan pasca berlangsungnya Pemilu 2024.

"Kita semua menyadari betapa strategisnya peran TNI dalam menjaga stabilitas wilayah. Oleh karena itu, kami sangat merasa senang dan terhormat atas kunjungan kerja Komandan Korem ke wilayah kita tercinta ini, kehadiran beliau merupakan bukti nyata kerja sama yang erat antara pemerintah daerah dengan institusi militer untuk menjaga keamanan dan ketertiban," kata Romi.

Berkaitan dengan pelaksanaan Pemilu 2024 yang berjalan dengan tertib dan kondusif di Kabupaten Kayong, tidak lepas dari dukungan dari TNI. Mengingat, begitu luasnya kondisi geografis yang dimiliki oleh Kayong Utara yakni memiliki 6 Kecamatan dan 43 Desa dimana 3 Desa berada di Kepulauan. 

"Kami bersyukur pelaksanaan Pemilu kemarin berjalan dengan tertib dan aman, ini tidak terlepas dari peran aktif TNI dan Polri yang bertugas di Kayong Utara, begitupun dengan partisipasi pemilu cukup tinggi yakni 81,91 persen. Mari kita bersama-sama menjalin sinergi yang kuat dan kerja sama yang baik untuk membawa dampak yang positif bagi kemajuan daerah kita ini," tambah Romi.

Sementara itu, Komandan Korem 121/ABW, Brigjend TNI Luqman Arief, menyampaikan dalam menjaga kondusifitas wilayah, pihaknya selalu menekankan pada koordinasi dan sinergitas semua pihak.

"Dalam menjaga kondusifitas wilayah, diharapkan semua unsur-unsur yang ada, selalu melaksanakan koordinasi dan sinergi. Terima kasih kepada seluruh Pejabat Pemerintah Daerah Kabupaten Kayong Utara hingga berjalannya Demokrasi yang baik dan benar, sehingga menerima siapapun yang terpilih. Kemudian, saling berkomunikasi dan berkoordinasi dengan para Babinsa dan Bhabinkamtibmas dalam setiap kegiatan kewilayahan, sehingga bisa membantu kelancaran dalam kegiatan tersebut," papar Luqman. (MC-Kab. Kayong Utara/ Heru)