Wabup Seluma Buka Musrenbang Kecamatan Ulu Talo

:


Oleh MC KAB SELUMA, Selasa, 27 Februari 2024 | 22:11 WIB - Redaktur: Juli - 1K


Tais, InfoPublik - Wakil Bupati Seluma, Gustianto membuka Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Ulu Talo, Senin (26/2/2024), di Kantor Camat Ulu Talo.
 
Hadir beberapa OPD Kabupaten Seluma, Camat Ulu Talo beserta jajaran, Polsek, Danramil, Lurah dan Kepala Desa se-Kecamatan Ulu Talo.
 
Camat Ulu Talo Supran menyampaikan, Musrenbang tingkat kelurahan dan desa sudah dilaksanakan sejak Januari sampai awal Februari 2024.
 
"Untuk usulan tahun ini sedang kami input, apabila ada kekurangan akan segera kami lengkapi sehingga pada saat musyawarah di tingkat kabupaten sudah selesai dan dapat diteruskan ke Dinas terkait," ujarnya.
 
Wakil Bupati menyampaikan tahapan dalam musrenbang ini dimulai dari Musrenbang Kelurahan/Desa, Kecamatan, Kabupaten, Provinsi dan Nasional, "Hasil musrenbang akan diinput lalu diajukan untuk pembangunan 2025 yang akan datang," pungkasnya. (AA)
 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PONTIANAK
  • Kamis, 24 Oktober 2024 | 18:56 WIB
Satarudin Dilantik Kembali sebagai Ketua DPRD Kota Pontianak 2024-2029
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Senin, 14 Oktober 2024 | 07:13 WIB
Silaturahmi Pjs Bupati Agam: Kerja Sama Pemerintah dan Nagari Jadi Fokus
  • Oleh MC KAB NAGAN RAYA
  • Sabtu, 21 September 2024 | 21:25 WIB
Dukung Pendidikan Pesantren, Pj Bupati Nagan Raya Serahkan Bantuan Lampu Penerangan
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Kamis, 19 September 2024 | 16:18 WIB
Aksi Sosial: Baznas Agam Salurkan Zakat untuk Tingkatkan Kesejahteraan Warga
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Jumat, 30 Agustus 2024 | 13:52 WIB
LKKS Agam Salurkan Bantuan Alat Kesehatan untuk Warga Disabilitas