Sebelum Menuju Tanah Suci, Jemaah Alharamain Kota Dumai Melakukan Simulasi Ibadah Haji

: Sebelum Menuju Tanah Suci, Jemaah Alharamain Kota Dumai Melakukan Simulasi Ibadah Haji-Foto:Mc.Dumai


Oleh MC KOTA DUMAI, Senin, 26 Februari 2024 | 11:20 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 133


Dumai, InfoPublik -  Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Dumai, Indra Gunawan, melepas Peragaan Jemaah Haji Alharamain di Halaman Gedung Sri Bunga Tanjung, Minggu (25/2/2024).

Pelepasan para jemaah Haji yang berjumlah 126 tersebut menggunakan tiga bus yang  nantinya dalam praktek dan simulasi tersebut tujuannya adalah menuju Perumahan Pertamina Hulu Rokan (PHR) untuk melakukan simulasi melempar jumrah.

Sebelum melepas Para jamaah tersebut Sekda Kota Dumai H. Indra Gunawan dalam arahannya mengucapkan terima kasih kepada para pengajar yang telah memberikan ilmu yang bermanfaat dalam praktek pelaksanaan haji tersebut.

"Apabila ragu bisa di diskusikan dengan para instruktur karena apabila sudah di tanah suci nanti tidak bingung lagi, ilmu yang bermanfat yang telah diajarkan instruktur tadi dapat diterapkan nanti di tanah suci juga,"katanya.

Selain itu Beliau juga berharap agar 126 jemaah yang akan menunaikan ibadah haji tersebut dapat melaksanakan ibadahnya dengan penuh keikhlasan dan kesungguhan.

"Semoga ilmu yang telah dipelajari dan disampaikan hari ini dapat menjadi bekal berharga bagi para jamaah dalam menjalankan ibadah haji dengan baik dan benar, mari kita tetap semangat dan tekun dalam menunaikan ibadah haji disana nantinya serta menjaga kebersamaan dan solidaritas sesama muslim di setiap langkah perjalanan kita,"harapnya.

Acara simulasi pelepasan ini menjadi momen bersejarah bagi para jamaah haji Alharamain Kota Dumai, di mana mereka siap melaksanakan ibadah haji dengan penuh keikhlasan dan kesungguhan. Semoga perjalanan mereka nantinya lancar dan diberkahi oleh Allah SWT.(Mc.Dumai/hdk/eyv)

 

Berita Terkait Lainnya