Tanamkan Kewaspadaan Sejak Dini, BPBD Balangan Sosialisasi Penanggulangan Bencana Kebakaran di TK Pembina Batumandi

: BPBD Balangan memberikan sosialisasi dan simulasi di TK Pembina Batumandi


Oleh MC KAB BALANGAN, Kamis, 8 Februari 2024 | 16:56 WIB - Redaktur: Tobari - 113


Balangan, InfoPublik - BPBD Balangan kembali menyasar anak usia dini dalam rangka pengenalan tentang bencana terutama bahaya kebakaran. Kali ini BPBD Balangan memberikan sosialisasi dan simulasi di TK Pembina Batumandi, Rabu (7/2/2024).

Dalam kegiatan tersebut BPBD Balangan memaparkan tentang penyelamatan diri ketika ada kebakaran, praktek pemadaman api skala kecil menggunakan apar, serta praktek pemadaman api mengunakan mobil unit damkar.

Kemudian memperkenalkan peralatan dan perlengkapan pemadam kebakaran, sebab-sebab timbulnya kebakaran dan cara menanggulangi bila terjadi kebakaran, juga di adakan demo penyemprotan air serta sesi foto bersama petugas damkar dan mobil pemadam kebakaran.

Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Balangan, Jumaidil Hairi, mengatakan, tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan anak usia dini, serta memberikan suasana baru dalam pembelajaran, yaitu tentang bahaya api dan upaya penanggulangannya apabila terjadi kebakaran.

"Selain untuk meningkatkan perilaku prososial anak, kegiatan simulasi kebakaran juga memiliki dampak untuk memperlihatkan kepada anak bagaimana cara pencegahan terhadap kebakaran yang sewaktu-waktu dapat terjadi sehingga anak dapat siap melakukan pencegahan dan mengambil tindakan yang tepat saat bencana itu terjadi," ujarnya.

Lebih lanjut ia mengharapkan, melalui kegiatan pembelajaran simulasi ini menjadi salah satu upaya preventif edukatif untuk mencegah bencana kebakaran. Tidak menutup kemungkinan, kebakaran terjadi akibat ketidaktahuan anak-anak.

"Selain itu, mereka juga bisa peka terhadap hal-hal yang berpotensi menimbulkan kebakaran. Misalnya kabel yang terkelupas, kompor gas, korek api, lilin, petasan, dan kembang api," pungkasnya.(MC Balangan/el/toeb)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Senin, 25 November 2024 | 17:24 WIB
Balangan Bermunajat, Wujud Ikhtiar Hadapi Potensi Bencana dan Pilkada 2024
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Sabtu, 23 November 2024 | 05:24 WIB
Cegah Dini Kerawanan Pilkada Serentak, Bakesbangpol Se-Kalsel Koordinasikan Kewaspadaan
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Sabtu, 23 November 2024 | 05:28 WIB
Akselerasi Produksi Pangan Nasional, Menteri Pertanian RI Optimalisasi Lahan Rawa di Desa Anjir
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Jumat, 22 November 2024 | 14:07 WIB
Wujudkan Swasembada Pangan, Menteri Pertanian RI Kunker ke Kalimantan Selatan
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Jumat, 22 November 2024 | 14:04 WIB
Dinas Kominfo Kalsel Berkomitmen Tingkatkan Kualitas SDM Melalui Pelatihan dan Sertifikasi CSCU
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Kamis, 21 November 2024 | 21:30 WIB
Program Studi Teknologi Laboratorium Medis Poltekkes Kemenkes Resmi Terakreditasi Predikat Unggul
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Kamis, 21 November 2024 | 21:31 WIB
Dukung Program Presiden RI, Dislutkan Kalsel Kampanyekan Makan Ikan Bergizi Kepada Anak-anak