Bulog Ternate Siap Salurkan Bantuan Pangan di Maluku Utara

: Kepala Perum Bulog Cabang Ternate Zadrach Evert Pattiwael (


Oleh MC KOTA TIDORE, Senin, 29 Januari 2024 | 19:46 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 99


Ternate, InfoPublik - Perum Bulog Cabang Ternate di bulan Januari 2024 ini akan kembali melakukan penyaluran bantuan pangan untuk 10 kabupaten kota di wilayah Maluku Utara. 

Penyaluran bantuan pangan beras tersebut saat ini sementara dalam taraf melakukan verifikasi dan falidasi data penerima bantuan.

Kepala Perum Bulog Cabang Ternate Zadrach Evert Pattiwael,Senin (29/1/2024) mengatakan, saat ini pihaknya sementara melakukan koordinasi antara Bulog dengan transporter juga pemda 10 kabupaten kota untuk ferivikasi dan validasi data penerima bantuan pangan.

”Jika nantnya sudah selesai dilakukan koordinasi maupun ferivikasi dan validasi data baru mulai dilakukan penyaluran yang dilakukan sesuai dengan mekanisme,” ujar Zadrach.

Data penerima bantuan yang diterima kata Zadrach Evert Pattiwael, dalam bentuk by name by addres dari Badan Pangan Pusat yang saat ini sementara dilakukan verfikasi dan validasi datanya.

”Apabila telah selesai dilakukan Bulog akan langsung melakukan penyaluran bantuan pangan ini kepada masyarakat pada 10 kabupaten kota di Maluku Utara,” ucap Zadrach.

Untuk tahun 2024 sesuai data by name by addres yang diterima Perum Bulog Cabang Ternate jumlah penerima bantuan pangan sebanyak 68 ribu penerima tersebar pada 10 kabupaten kota di Maluku Utara.MC Tidore

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Sabtu, 30 November 2024 | 06:21 WIB
Penghitungan Suara Pilkada 2024 di Ternate, Polres Perketat Pengamanan
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Kamis, 28 November 2024 | 13:34 WIB
Pilkada 2024, Pelabuhan Dufa-Dufa Optimalkan Armada Saat Hari Pencoblosan
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Senin, 25 November 2024 | 20:02 WIB
Kelangkaan BBM di Pelabuhan Semut Ternate Ganggu Transportasi Laut ke Sofifi