Polres Tuban Amankan Puluhan Anak Remaja, Ini Kasusnya

: Foto : Puluhan anak remaja yang diamankan polres. (udin)


Oleh MC KAB TUBAN, Selasa, 16 Januari 2024 | 16:34 WIB - Redaktur: Juli - 258


Tuban, InfoPublik - Jajaran Polres Tuban mengamankan puluhan remaja diduga anggota gangster di lima lokasi di wilayah Kabupaten Tuban, pada Senin  (15/1/2024) malam.
 
Remaja yang diamankan anggota Polres Tuban tersebut berjumlah 25 orang dengan usia rata-rata di bawah 17 tahun. Bersamaan dengan penangkapan tersebut, diamankan pula sejumlah senjata tajam (sajam) dan beberapa barang lainnya.
 
Kasat Reskrim Polres Tuban, AKP Rianto saat dikonfirmasi mengatakan, penangkapan segerombolan remaja bersenjata tajam ini berawal dari laporan masyarakat yang merasa resah lantaran mereka mengendarai kendaraan bermotor sembari mengacungkan senjata tajam.
 
Lanjut Rianto, dari laporan itu, anggota gabungan langsung  mengamankan puluhan remaja tersebut.  "Nah, dari penangkapan ini ditemukan pula sejumlah sajam, seperti pedang, celurit, palu, pisau kecil, sampai ketapel," sebut Rianto kepada awak media, Selasa (16/1/2024).
 
Rianto juga menyebutkan bahwa tidak ada indikasi adanya rencana tawuran antargeng. Aksi tersebut, dilakukan untuk show of force atau unjuk kekuatan dengan memutari daerah kota.
 
Mantan Kapolsek Jenu ini menambahkan, remaja yang diamankan rata-rata berusia 15-18 tahun. Beberapa ada yang masih duduk di bangku kelas 6 SD. Mereka berasal dari Tuban, dan sebagian besar dari Lamongan serta Bojonegoro.
 
Disampaikan bahwa, pasca-penangkapan, kepolisian akan memanggil semua orang tua remaja tersebut untuk dihadirkan di Mapolres Tuban.
 
Pihak kepolisian hingga kini masih meminta keterangan para remaja tersebut terkait dengan aksi yang meresahkan masyarakat. (achmad choirudin/hei)