MAN 2 Padang Bantu Siswa Kuliah di Arab Saudi

:


Oleh MC KOTA PADANG, Jumat, 12 Januari 2024 | 08:47 WIB - Redaktur: Kusnadi - 110


Padang, InfoPublik - MAN 2 Kota Padang menyalurkan bantuan biaya pendidikan kepada seorang siswanya yang diterima di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Arab Saudi.

Siswa tersebut adalah Hamdi Sudirman, tamatan tahun 2020 jurusan Program Keagamaan (PK).

Hamdi diterima di Universitas Najran, sebuah PTN di Arab Saudi yang terletak di Kota Najran, Provinsi Najran.

"Semoga bantuan ini dapat meringankan beban biaya pendidikan Hamdi," kata Kepala MAN 2 Padang, Akhri Meinhardi, Kamis (11/1/2024).

Ia mengatakan bantuan ini merupakan salah satu program unggulan madrasah yang berasal dari zakat dan infak guru.

Program ini bertujuan untuk mewujudkan keinginan siswa untuk kuliah di Timur Tengah.

"Ini program unggulan dari MAN 2 untuk membantu biaya pendidikan dari anak-anak kita. Program untuk siswa yang akan kuliah di Timur Tengah," tutur Akhri Meinhardi.

Akhri Meinhardi berharap, bantuan ini dapat memotivasi siswa-siswa MAN 2 Padang lainnya untuk mengejar cita-citanya kuliah di Timur Tengah.

Ia juga berpesan kepada Hamdi agar memanfaatkan kesempatan kuliah di Arab Saudi dengan sebaik-baiknya dan membangun networking di PTN tersebut. (MC Padang/June)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Rabu, 21 Agustus 2024 | 20:43 WIB
Cegah Peredaran Narkoba, MAN 2 Padang Gaungkan Program Bersinar
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Selasa, 5 Maret 2024 | 15:08 WIB
537 Siswa MAN 2 Padang Jalani Program Intensif Menuju PTN
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Selasa, 13 Februari 2024 | 15:48 WIB
MAN 2 Padang Luncurkan Kanal TikTok, Edukasi Siswa dengan Konten Positif
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Selasa, 30 Januari 2024 | 07:18 WIB
MAN 2 Padang Juara I Lomba MSQ Tingkat Sumbar
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Sabtu, 20 Januari 2024 | 17:52 WIB
Madrafest MAN 2 Padang Sukses Digelar
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Sabtu, 20 Januari 2024 | 11:53 WIB
MAN 2 Padang Raih Humas Terbaik 1 Kemenag Kota Padang
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Kamis, 18 Januari 2024 | 07:11 WIB
MAN 2 Kota Padang Gelar Madrafest 2024