: Telkom Merauke Siap Mengakomodir Kasus Berulang Putusnya Jaringan Internet -Foto:Mc.Merauke
Oleh MC KAB MERAUKE, Selasa, 9 Januari 2024 | 08:15 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 153
Merauke, InfoPublik - Kepala Kantor Telkom Merauke Justino Fernandes mengatakan pihaknya akan mengakomodir terkait kasus berulang putusnya jaringan internet di wilayah tersebut.
Ia menegaskan sata dan dokumentasi kerusakan akan disampaikan secara transparan kepada masyarakat.
"Estimasi jaringan normal di 8 Februari. Kapal susah berangkat dan nanti tiba di Merauke 31 Januari. Kemudian bertolak ke titik putus 6 Februari, jadi estimasi jaringan akan normal pada 8 Februari,"kata Fernandes di hadapan wartawan dan juga disaksikan banyak masyarakat yang merasa kesal atas derita yang sama.
Telkom Group telah menyediakan dukungan backup link lewat satelit hanya diakui kapasitas terbatas, karena kerusakan jiga dialami di Kabupaten Asmat. Untuk maksimalkan lagi, harus menunggu sampainya kabel ship sesuai schedule.
"Dalam waktu dekat kami akan siapkan Wi-Fi gratis untuk masyarakat dan pemberian kompensasi yang sementara sedang dihitung," ucap Kepala Telkom Merauke.(Get)
Puluhan wartawan di bawah koordinator demo, Hendrik Petrus Resi wartawan Seputar Papua dan Ketua KWD Papua Selatan Emanuel Riberu wartawan Jubi melakukan orasi di halaman kantor Telkom Group Merauke, Senin (8/1/0224) sambil membawa krans bungan bertuliskan turut berdukacita Matinya Telkom.(Mc,Merauke/Eyv)