:
Oleh MC KAB SLEMAN, Selasa, 2 Januari 2024 | 14:15 WIB - Redaktur: Tobari - 73
Sleman, InfoPublik – Pemerintah Kalurahan Caturtunggal menggelar acara purna tugas dan serah terima jabatan bagi Dukuh Sagan dan Karangmalang di Pendopo Puspadenta Kantor Kalurahan Caturtunggal pada Jumat (29/12/2023).
Acara ini dihadiri oleh Panewu Depok beserta Forum Komunikasi Pimpinan Kapanewon Depok, Pelaksana Tugas (Plt) Lurah Caturtunggal beserta jajaran pamong kalurahan, BPKal Caturtunggal, ketua lembaga kalurahan, serta Perangkat dan Lembaga Padukuhan Sagan dan Karangmalang.
Sih Sugiarti, Dukuh Sagan purna tugas dan Sudarman, Dukuh Karangmalang purna tugas menyampaikan terima kasih atas dukungan selama memimpin, serta perjalanan dan kontribusi selama menjabat.
“Kami mengucapkan terima kasih atas kesempatan yang diberikan selama menjabat sebagai dukuh. Dedikasi serta dukungan yang luar bisa dari masyarakat, perangkat, dan lembaga wilayah ini telah menjadi kekuatan dalam menjalankan tugas,” ungkap Sudarman.
Sementara itu, dilakukan penyerahan tugas kepada pelaksana tugas Dukuh Sagan, Muh Dimyati serta Dukuh Karangmalang, Wirasa Demastiarno untuk menandai awal dari tahapan baru dalam kepemimpinan di kedua wilayah tersebut.
Dalam sambutannya, Wawan Widiantoro selaku Panewu Depok menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan kerja keras yang telah diberikan oleh kedua tokoh yang memasuki masa purna tugas.
“Harapannya dengan pelaksana tugas sementara, kelangsungan pembangunan dan pelayanan masyarakat akan terus meningkat di dua wilayah,” ungkapnya. (Oktaviana/KIM Depok/toeb)