Malam Cinta untuk Sang Ibu Bawa Pesan Moral di Desa Tukum Lumajang

:


Oleh MC KAB LUMAJANG, Senin, 1 Januari 2024 | 16:23 WIB - Redaktur: Juli - 2K


Lumajang, InfoPublik - Kepala Desa Tukum Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Susanto memberikan apresiasi tinggi terhadap acara "Malam Cinta untuk Sang Ibu" yang diinisiasi oleh Sanggar Cok Bakal, dalam rangka memperingati Hari Ibu yang jatuh setiap tanggal 22 Desember.

“Sabtu (23/12/2023) lalu, saya dan istri diundang untuk menghadiri acara peringatan Hari Ibu, yang bertajuk ‘Malam Cinta untuk Sang Ibu’. Acaranya dikemas dengan baik, dan tentunya mempunyai pesan moral yang sangat bagus untuk kita semua,” ungkap dia saat dimintai keterangan di sela kegiatannya, Minggu (31/12/2023) malam.

Menurut Susanto, kegiatan tersebut memiliki nilai-nilai positif yang dapat meningkatkan rasa cinta dan penghargaan terhadap orang tua, khususnya terhadap ibu.

Dirinya berharap agar kegiatan semacam ini terus disosialisasikan di masyarakat, terutama kepada generasi muda. Karena, penting bagi anak-anak muda untuk memahami pentingnya mencintai dan menghargai orang tua, yang merupakan pondasi utama dalam membentuk karakter.

Selain memberikan apresiasi, Kepala Desa Tukum juga menyampaikan harapannya agar kegiatan serupa dapat diadakan di Balai Desa Tukum. Hal tersebut sebagai langkah nyata untuk menghadirkan kegiatan yang positif dan bernilai bagi warga desa.

"Dengan menggelar kegiatan positif di balai desa, kita dapat menciptakan lingkungan yang mendukung pembentukan karakter dan moral yang baik bagi generasi muda," terangnya.

Dalam kesempatan itu, Kepala Desa Tukum menyatakan keinginannya untuk memfasilitasi generasi muda dengan kegiatan-kegiatan positif. Dirinya berharap melalui kegiatan tersebut, generasi muda bisa memberikan kontribusi positif kepada masyarakat dan menjadi agen perubahan di desa.

Sementara itu, Pelopor Acara "Malam Cinta untuk Sang Ibu"Abu Muslim, menyampaikan rasa terima kasihnya atas apresiasi dan dukungan yang diberikan oleh Pemerintah Desa Tukum. Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada semua panitia yang terlibat serta partisipasi masyarakat dalam acara tersebut.

"Harapan kami, ke depan generasi muda di Desa Tukum dapat semakin meningkatkan rasa menghargai orang tua. Dengan begitu, mereka dapat tumbuh menjadi individu yang sukses dan berkualitas saat dewasa," ujarnya.

Acara yang diadakan sebagai bentuk peringatan Hari Ibu tersebut merangkum berbagai elemen seni seperti drama teater, bernyanyi, dan bercerita tentang kisah seorang anak dan ibu. Dengan harapan, kegiatan semacam ini dapat terus menginspirasi dan memperkuat nilai-nilai keluarga di masyarakat Desa Tukum. (MC Kab. Lumajang/KIM Tukum Mandiri/Rul/An-m)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Selasa, 19 November 2024 | 22:17 WIB
Mengelola Pasar Tradisional untuk Dorong Kemandirian Ekonomi Lumajang
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Selasa, 19 November 2024 | 22:25 WIB
Dukungan Metrologi Legal Dorong Keberlanjutan Pasar Tradisional di Lumajang
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Selasa, 19 November 2024 | 22:14 WIB
RAKA dan Lazuq Lumajang Galang Dana Kemanusiaan untuk Palestina
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Minggu, 17 November 2024 | 09:42 WIB
Pola Asuh Tepat untuk Generasi Stroberi
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Minggu, 17 November 2024 | 09:58 WIB
HUT ke-67 GOW Lumajang, Momen Refleksi dan Pemberdayaan Perempuan