Peringati Hari Patriotik 23 Januari, Pemkab Bone Bolango Gelar Haul di Makam Pahlawan Nasional Nani Wartabone

: Sekda Ishak Ntoma memberikan arahan dan sambutan di hadapan jajaran pimpinan OPD dan ASN pada apel Korpri di lingkungan Pemkab Bone Bolango, di halaman Kantor Bupati, Senin (18/12/2023). (F.AKP)


Oleh MC KAB BONE BOLANGO, Rabu, 20 Desember 2023 | 00:15 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 73


Suwawa, InfoPublik – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bone Bolango rencananya akan menggelar Haul untuk memperingati Hari Patriotik 23 Januari 1942 pada tahun 2024 mendatang di taman makam Pahlawan Nasional Nani Wartabone.

Kepastian pelaksanaan Haul tersebut disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bone Bolango, Ishak Ntoma di hadapan jajaran pimpinan OPD dan Aparatur Sipil Negara (ASN) pada apel Korpri di lingkungan Pemkab Bone Bolango, di halaman Kantor Bupati, Senin (18/12/2023).

“Dalam rangka Hari Patriotik 23 Januari, kita ingin merubah suasana baru. Jika di tempat lain, para sesepuh pendiri bangsa ini yang dihormati keluarga, keturunan, dan pemerintah, itu dirayakan Haul besar-besaran di tempat makam Pahlawan, maka atas ide dari ibu Plt. Bupati, kita panitia diharapkan untuk melakukan Haul di Makam Pahlawan Nani Wartabone pada malam tanggal 23 Januari 2024,” ujar Sekda.

Ishak mengungkapkan dalam kegiatan Haul ini, kita akan berdoa dan duduk bersama di rumah atau di Taman Makam Pahlawan Nasional Nani Wartabone bersama keluarga almarhum, dan kita akan gelar Haul dengan ala kadarnya.

“Kita akan melakukan tahlilan, berdzikir dan berdoa kepada Allah SWT, serta mengingat dan berdoa kepada almarhum Pahlawan Nasional Nani Wartabone. Insya Allah apa yang telah dirintis dan diperjuangkan oleh beliau akan terus bersemayam di sanubari putra-putri bangsa ini, khususnya masyarakat Bone Bolango,” terang Sekda Ishak Ntoma. (AKP)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Selasa, 1 Oktober 2024 | 08:32 WIB
Pemkab Bone Bolango Didorong untuk Berkontribusi dalam Pertumbuhan Ekonomi
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Rabu, 25 September 2024 | 08:48 WIB
Pjs Bupati Kabupaten Gorontalo dan Bone Bolango Resmi Dikukuhkan
  • Oleh MC KAB BONE BOLANGO
  • Rabu, 14 Agustus 2024 | 17:51 WIB
Perayaan HUT ke-79 Kemerdekaan RI di Bone Bolango Bakal Sangat Meriah
  • Oleh MC KAB BONE BOLANGO
  • Rabu, 14 Agustus 2024 | 15:12 WIB
Bupati Bone Bolango: Pengendalian Inflasi Butuh Sinergi dan Kolaborasi
  • Oleh MC KAB BONE BOLANGO
  • Rabu, 14 Agustus 2024 | 14:58 WIB
Toto Utara Dinobatkan Jadi Desa Cantik di Bone Bolango Tahun 2024
  • Oleh MC KAB BONE BOLANGO
  • Rabu, 14 Agustus 2024 | 14:38 WIB
DPRD dan Pemkab Bone Bolango Setujui Raperda Perubahan APBD 2024
  • Oleh MC KAB BONE BOLANGO
  • Selasa, 13 Agustus 2024 | 21:33 WIB
Bupati Merlan S. Uloli Berharap PMI Jadi Andalan Pemkab Bone Bolango