Rombongan Komisi X DPR RI Kunjungi PDIKM Padang Panjang

: Rombongan Komisi X DPR RI Kunjungi PDIKM Padang Panjang-Foto:Mc.Padamg Panjang


Oleh MC KOTA PADANG PANJANG, Rabu, 6 Desember 2023 | 21:35 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 67


Padang Panjang, InfoPublik - Dalam rangkaian kunjungan kerja reses Komisi X DPR RI ke Kota Padang Panjang, rombongan berkesempatan mengunjungi Pusat Dokumentasi dan Informasi Kebudayaan Minangkabau (PDIKM), Rabu (6/12/2023).

Kunjungan yang dipimpin Wakil Ketua Komisi X, Hetifah Sjaifudian ini didampingi Penjabat (Pj) Wali Kota, Sonny Budaya Putra, bersama Pj Sekdako, Winarno.

Dalam kesempatan ini, Hetifah dan anggota Komisi X, Lisda Hendrajoni berkesempatan memakai pakaian tradisional Minangkabau yang disediakan di PDIKM.

Sonny mengapresiasi kunjungan Komisi X ini ke Kota Padang Panjang. "kunjungan ini merupakan suatu kehormatan bagi kami, mendapat perhatian dari Komisi X. Semoga kehadiran ini membawa keberkahan untuk kota dan masyarakatnya. Banyak harapan yang telah kami sampaikan untuk kemajuan kota. Melalui Komisi X kami berharap, tetap menjadikan Padang Panjang sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari pembangunan nasional," harapnya.

Hetifah mengagumi suasana tradisional yang ada di PDIKM. "Kami mengapresiasi Pemko yang telah berusaha melestarikan dan menjaga budaya Minangkabau yang sangat luar biasa ini," tuturnya.

Sementara itu, Anggota Komisi X, Desy Ratnasari yang terlihat asyik mendengarkan penjelasan dari pemandu PDIKM, Suaita, memandang perlunya keberadaan hotel berbintang di Padang Panjang.

"Melihat potensi pariwisata yang cukup menjanjikan di Padang Panjang ini, sangat perlu keberadaan hotel yang dapat mendukung hal tersebut. Semoga PDIKM ini semakin memberi makna bagi budaya di Indonesia khususnya di Sumbar," harapnya.

Suaita mengungkapkan selain wisatawan lokal, kunjungan ke PDIKM ini didominasi wisatawan dari negara serumpun melayu. "Setiap harinya ada 100 lebih wisatawan dari Malaysia, Singapura, Brunei Darussalam dan Thailand bagian selatan," ungkapnya. (mcpadangpanjang/andes/Eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PADANG PANJANG
  • Selasa, 19 November 2024 | 14:13 WIB
Wujudkan Program Sekolah Sehat Berkelanjutan, SMA N 2 Padang Panjang Gandeng Dinkes
  • Oleh MC KOTA PADANG PANJANG
  • Selasa, 19 November 2024 | 14:02 WIB
Bukti Komitmen Manajemen ASN Berkualitas, Padang Panjang Raih Penghargaan BKN Award 2024
  • Oleh MC KOTA PADANG PANJANG
  • Kamis, 14 November 2024 | 13:41 WIB
Inovasi Unggulan Pemkot Padang Panjang jadi Sorotan Tim Validasi IGA 2024 dari Kemendagri
  • Oleh MC KOTA PADANG PANJANG
  • Kamis, 14 November 2024 | 13:34 WIB
Inovasi Pemerintah Daerah Padang Panjang Jadi Sorotan dalam Penilaian IGA 2024
  • Oleh MC KOTA PADANG PANJANG
  • Kamis, 14 November 2024 | 12:49 WIB
Padang Panjang Capai 70,73% Realisasi Program Smart City, Pj Wali Kota Upayakan Percepatan