Rabu, 15 Januari 2025 3:3:14

Bupati Luwu Cup II Perebutkan Total Hadiah Rp150 Juta

:


Oleh MC KAB LUWU, Senin, 20 November 2023 | 18:38 WIB - Redaktur: Juli - 76


Belopa, InfoPublik - Bupati Luwu, H. Basmin Mattayang memukul gong tanda dimulainya pelaksanaan Turnamen Sepak bola Bupati Luwu Cup II di lapangan Andi Djemma Belopa, Kelurahan Senga Kecamatan Belopa, Minggu (19/11/2023).

Bupati Luwu juga melakukan tendangan bola pertama bersama forkopimda yang disaksikan oleh Ketua TP-PKK Kabupaten Luwu, Para Kepala OPD, Camat dan masyarakat.

"Saya merasa bangga dan bahagia karena di tanah Luwu lahir pemain-pemain sepakbola berbakat dan tangguh," kata Basmin Mattayang saat memberikan sambutan.

Bupati Luwu telah menggaungkan program unggulannya, yakni ramaikan masjid, ramaikan pasar dan ramaikan lapangan.

"Dari selatan hingga utara Kabupaten Luwu sudah banyak sekolah bola, ini artinya program pemerintah ramaikan lapangan telah terwujud, dan satu kesyukuran karena setiap lapangan selalu ada aktivitas sepak bola dan olahraga lainnya," tutur Basmin

Demi kelancaran pelaksanaan turnamen ini, Basmin mengajak kepada semua tim, official, wasit dan para suporter untuk menjunjung sportivitas serta bersama-sama dengan aparat menjaga ketentraman dan keamanan selama kegiatan berlangsung.

"Mari kita manfaatkan momen ini untuk membangun persaudaraan, saling mengenal tanpa melihat siapa dia, dari mana asalnya. Saling beradu skill dengan sportif, jujur dan jangan cederai kegiatan ini dengan perselisihan yang dapat mengganggu stabilitas keamanan," pesannya.

Dia juga mengucapkan selamat bertanding, raih kemenangan dengan kejujuran dan junjung sportivitas.

Sebelumnya, Ketua Panitia, Ahmad Hakim melaporkan, turnamen sepak bola Bupati Luwu Cup II akan berlangsung mulai 19 November 2023 sampai 12 Desember 2023.

"Sebanyak 21 Tim dibagi dalam 7 grup, tiap grup terdapat 3 tim dengan menggunakan sistem setengah kompetisi. Total hadiah yang diperebutkan senilai Rp.150 juta," ungkap Ahmad Hakim

Adapun rincian hadiah, juara 1 akan mendapatkan piala bergilir, piala tetap, medali dan uang uang pembinaan sebesar Rp60 juta. Juara kedua mendapatkan Rp35 juta dan juara 3 bersama mendapatkan masing-masing Rp15 juta.

Selain hadiah tim, diberikan pula penghargaan individu, mulai dari pemain terbaik, wasit terbaik, pelatih terbaik, tim fairplay dan pencetak gol terbanyak masing-masing akan mendapatkan Rp.5 juta rupiah.

"Kegiatan ini tidak akan pernah terlaksana tanpa dukungan kita semua terutama kepada bapak Bupati yang senantiasa mendorong peningkatan persepakbolaan di Kabupaten Luwu," ucapnya.

Usai acara pembukaan, dilanjutkan friendly match antara tim Pemkab Luwu melawan Tim Bhayangkara FC. (MC KAB LUWU/cahya)