Pj. Bupati Pulang Pisau : Dayung Salah Satu Cabang Olahraga Andalan Kabupaten Pulang Pisau

:


Oleh MC KAB PULANG PISAU, Sabtu, 18 November 2023 | 15:21 WIB - Redaktur: Kusnadi - 114


Pulang Pisau, InfoPublik - Pj Bupati Pulang Pisau menghadiri pembukaan Lomba Dayung Perahu Naga Kabupaten Pulang Pisau  Bupati Cup Kabupaten Pulang Pisau tahun 2023.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Staf Ahli Bupati, Asisten Setda Pulang Pisau, Wakil Ketua II DPRD Pulang Pisau, Unsur Forkopimda, Sejumlah Kepala OPD, Ketua Koni Pulang Pisau dan undangan lainnya.

Dalam sambutan Pj. Bupati Pulang Pisau, Hj. Nunu Andriani pada saat pembukaan lomba dayung "Perahu Naga" Bupati Cup Kabupaten Pulang Pisau tahun 2023 di Taman Laut Sumbu Kurung, Jalan Tingang Menteng Pulang Pisau, Sabtu (18/11/2023), mengatakan olahraga dayung merupakan salah satu cabang olahraga andalan Kabupaten Pulang Pisau secara khusus dan Provinsi Kalimantan Tengah secara umum.

Cabang olahraga dayung menjadi suatu kebanggaan, karena untuk pertama kali dilaksanakan. "Kegiatan lomba dayung di Kabupaten yang kita cintai ini, semoga bisa menjadi media menumbuhkembangkan  olahraga yang selama ini menjadi bagian kehidupan sosial masyarakat Sungai Kahayan di Wilayah Kabupaten Pulang Pisau," kata Pj Bupati.

Pj. Bupati menyampaikan, atas nama Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau memberikan apresiasi atas kegiatan turnamen Bupati Cup yang digagas oleh Koni Kabupaten Pulang Pisau beserta jajaran dan secara khusus hari ini melaksanakan kegiatan lomba dayung perahu naga rangkaian Turnamen Bupati Cup Kabupaten Pulang Pisau tahun 2023.

Dikatakan, dengan adanya kegiatan lomba dayung ini menjadikan olahraga tradisional yang sarat makna ini semakin terjaga dan terawat, di samping mendapatkan manfaat kesehatan jasmani, dan melalui olahraga ini bisa menumbuhkan semangat sportifitas, berdaya saing serta menjadi wadah menguatkan kebersamaan dan persaudaraan di Bumi Handep Hapakat ini.

“Semoga melalui lomba ini dapat makin menumbuhkan kecintaan pada olah raga dayung, sekaligus memunculkan bibit-bibit atlet Pulang Pisau yang handal, khususnya olah raga dayung,” ucap Pj Bupati.

Mengakhiri sambutannya Pj. Bupati Pulang Pisau mengajak seluruh masyarakat untuk terus menjaga kelestarian dan kebersihan Daerah Aliran Sungai Kahayan dan semoga ke depannya kegiatan lomba dayung ini bisa menjadi salah satu destinasi wisata andalan di Kabupaten Pulang Pisau. (Diskominfostandi/Adm)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB PULANG PISAU
  • Rabu, 27 November 2024 | 07:21 WIB
Pemkab Pulang Pisau Gelar Rapat Penetapan Data Prioritas 2024 di Forum Satu Data
  • Oleh MC KAB PULANG PISAU
  • Selasa, 26 November 2024 | 06:11 WIB
Pj Bupati Pulang Pisau Lantik Anggota BPD PAW
  • Oleh MC KAB PULANG PISAU
  • Senin, 25 November 2024 | 03:32 WIB
KPU Pulang Pisau Mulai Distribusikan Logistik untuk Pilgub dan Pilbup 2024
  • Oleh MC KAB PULANG PISAU
  • Senin, 25 November 2024 | 03:29 WIB
Pemkab Pulang Pisau Gelar Bimtek dan Uji Kompetensi Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama
  • Oleh MC KAB PULANG PISAU
  • Senin, 18 November 2024 | 03:25 WIB
Pj Bupati Pulang Pisau Hadiri Simulasi Pemungutan dan Perhitungan Suara Pilkada
  • Oleh MC KAB PULANG PISAU
  • Senin, 18 November 2024 | 03:25 WIB
Permata Kuning: Langkah Strategis Pulang Pisau Kurangi Resiko Stunting