Peringatan Sumpah Pemuda Ke-95, Pemkap Gamping Bangkitkan Jiwa Patriot Generasi Muda

:


Oleh MC KAB SLEMAN, Selasa, 31 Oktober 2023 | 15:51 WIB - Redaktur: Tobari - 32


Sleman, InfoPublik - Untuk membangkitkan jiwa patriot dan nasionalisme, serta membangun semangat kolaborasi dari berbagai elemen bangsa dalam memajukan Negara Kesatuan Republik Indonesia, maka Pemerintah Kapanewon Gamping melaksanakan upacara pengibaran ‘Sang Saka Merah Putih’ memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-95 yang berlangsung di halaman kantor Pemerintah Kapanewon Gamping, Senin (30/10/2023) yang dipimpin oleh Kapten (Inf) Wahyani selaku Inspektur Upacara.

Upacara dihadiri oleh Panewu Gamping, Yakti Yudanto, Panewu Anom Gamping, Dewanto Tri Nugroho, AKP Subilal mewakili Kepala Kepolisian Sektor Gamping, serta seluruh Kepala Organisasi Pemerintah Daerah di tingkat Kapanewon Gamping, termasuk Ketua Panwaslu Kecamatan Gamping, Adnan Iman Nurtjahjo didampingi Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat, Kurniawan Prihandoko, beserta Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa, Rahmat Mulyo Hartono.

Usai pengibaran bendera merah putih yang dilaksanakan oleh Pasukan Pengibar Bendera yang merupakan siswa SMK Putra Samodera dilakukan pembacaan amanat Bupati Sleman pada upacara bendera peringatan hari sumpah pemuda tahun 2023 ini oleh Kapten (Inf) Wahyani dihadapan peserta upacara yang mayoritas sebagai Aparatur Sipil Negara.

Dalam amanatnya Bupati Sleman berharap melalui peringatan hari sumpah pemuda ke-95 ini masyarakat diingatkan untuk kembali meningkatkan semangat pemuda dalam mengimplementasikan nilai-nilai Sumpah Pemuda, serta Undang-Undang Kepemudaan dan Peraturan Presiden No. 43 Tahun 2022 yang mengatur mengenai koordinasi lintas sektor penyelenggaraan pelayanan kepemudaan yang ditujukan demi meningkatkan efektivitas pelayanan kepemudaan, sinkronisasi dan harmonisasi program dan kegiatan kepemudaan, serta kajian penyelenggaraan pelayanan kepemudaan.

Ditambahkan, peringatan hari sumpah pemuda yang mengangkat tema “Bersama Majukan Indonesia” tersebut juga ditujukan untuk menumbuhkembangkan pemuda menjadi pribadi yang berkarakter, berkapasitas, dan berdaya saing sehingga mendorong pemuda sebagai pelopor semangat kebangsaan dan pemersatu bangsa, serta membangkitkan semangat kolaborasi dalam memajukan negeri.

“Saat ini, Indonesia sudah merdeka, namun semangat Sumpah Pemuda jangan sampai luntur. Sebagai Pemuda harus menjadi garda terdepan dalam melawan kelompok-kelompok radikal dan intoleran, yang berupaya menggantikan dasar negara, Pancasila, UUD 1945 dan menghancurkan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” tutur Wadanramil 17/GP.

Di akhir amanatnya, Bupati Sleman mengajak kepada seluruh pemuda di Kabupaten Sleman agar terus menjaga semangat Sumpah Pemuda, menjunjung nilai-nilai kebangsaan, nasionalisme, patriotisme, serta berkarya bersama demi kemajuan bangsa Indonesia, terutama dalam menghadapi persiapan pelaksanaan pemilihan umum serentak tahun 2024. (Adnan Nurtjahjo|KIM Pararta Guna Kapanewon Gamping/toeb)