- Oleh MC KAB SUMENEP
- Kamis, 28 November 2024 | 11:45 WIB
:
Oleh MC KAB SUMENEP, Selasa, 31 Oktober 2023 | 15:40 WIB - Redaktur: Tobari - 60
Sumenep, InfoPublik - Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Abu Hasan, menghibahkan 1 hektare tanah kepada Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) setempat.
Hibah 1 hektare tanah itu diberikan pada saat acara puncak Hari Santri di Gedung Adi Podai Kota Sumenep, Selasa (31/10/2023). Penyerahan hibah 1 hektare tanah dari Caleg DPR RI itu disaksikan oleh warga Nahdliyin yang menghadiri Puncak HSN 2023 oleh PCNU Sumenep.
Abu Hasan menyerahkan langsung 1 hakter tanah kepada Ketua PCNU Kabupaten Sumenep KH. Pandji Taufik dalam acara puncak hari santri. "Sebagai kader partai yang lahir dari kalangan NU, maka sudah menjadi keharusan untuk berbhakti kepada NU," ujar Abu Hasan.
Menurutnya, pemberian 1 hakter tanah kepada NU Sumenep nantinya bisa diperuntukkan untuk pembangunan rumah sakit NU, Perguruan Tinggi dan lainnya. "Semoga tanah ini nantinya bisa digunakan pembangunan rumah sakit dan perguruan tinggi," tuturnya.
Caleg DPR RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) Madura mengungkapkan, pengelolaan tanah yang dihibahkan itu dipasrahkan penuh kepada PCNU Sumenep. ( Nita/Fer/toeb )