: Pemko Pererat Silaturahmi Bersama Pemko Solok dan Masyarakat Dumai Asal Solok-Foto:Mc.Dumai
Oleh MC KOTA DUMAI, Minggu, 29 Oktober 2023 | 17:41 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 39
Dumai, InfoPublik - Untuk mempererat silaturahmi antar dua pemerintah kota, Pemerintah Kota (Pemko) Dumai menggelar acara malam silaturahmi bersama Pemko Solok dan masyarakat Dumai asal Solok di Balai Sri Bunga Tanjung Kota Dumai, Sabtu (28/10/2023).
Acara silaturahmi yang mengusung tema "Nan Jauah Dipadakek, Nan Dakek Dipa'arek, Sarumpun Pantang Bacarai", dihadiri oleh Wali Kota Dumai, Paisal, Wali Kota Solok, Zul Elfian Umar beserta rombongan, Anggota DPR RI Bapak H. Arsyad Juliandi Rahman, MBA, Ketua Solok Saiyo Sakato (S3) Kota Dumai, Ediswan dan jajaran.
Diawali dengan jamuan santap malam bersama, momen silaturahmi tersebut berlangsung secara sederhana, namun penuh dengan suasana kekeluargaan dan keakraban yang hangat.
Atas nama Pemko Dumai, Datuk Seri Setia Amanah, H. Paisal menyambut baik kedatangan Wali Kota Solok, H. Zul Elfian Umar beserta rombongan di Dumai Kota Idaman.
"Pertemuan ini merupakan suatu keberkahan bagi Kota Dumai. Jujur, kami senang sekali silaturahim kami dengan Solok terus berjalan," tuturnya.
Orang nomor satu Dumai mengungkapkan pertemuan ini merupakan balasan dari kunjungan Pemko Dumai ke Kota Solok beberapa waktu lalu.
"Alhamdulillah, pada saat kami berkunjung ke Solok kemarin, kami disambut dengan baik dan ramah. Kotanya pun nyaman. Semoga dibawah kepemimpinan Buya kami, Bapak H. Zul Elfian Umar, Kota Solok terus mendapat keberkahan," ungkap H. Paisal.
Ia berpesan dalam sambutannya kepada segenap masyarakat Dumai, terkhusus kepada warga Dumai asal Solok untuk bersama saling menjaga kondusivitas, agar para tamu dari dalam dan luar negeri nyaman dan betah berkunjung ke Kota Dumai.
"Dumai sebagai kawasan pelabuhan dan industri memang sudah lama dikenal, tapi kita ingin menambah bahwa Kota Dumai kini merupakan kota yang tepat untuk dikunjungi wisatawan baik domestik maupun mancanegara, karena Dumai sudah ada ikon-ikon terbaik seperti Dumai Islamic Center, Eco Park, Taman Bukit Gelanggang, Kampung Kuliner dan masih banyak lagi,"imbuhnya.
Disisi lain, Wali kota Solok, H. Zul Elfian Umar dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Wali Kota Dumai H. Paisal karena telah menyambut dengan hangat kedatangannya beserta rombongan di Kota Dumai sekaligus menginisiasi pertemuan silaturahmi bersama S3 dan warganya yang berada di Kota Dumai
"Terima kasih pak wali atas sambutannya kepada kami. Semoga silaturahmi antar Kota Dumai dan Kota Solok dapat terus terjalin dengan erat dan kami doakan semoga Kota Dumai dibawah kepemimpinan pak wali menjadi Kota Idaman yang selalu dilimpahkan keberkahan oleh Allah SWT," imbuhnya.
Acara dilanjutkan dengan penyerahan cendera mata berupa pelakat dari Wali Kota Dumai kepada Wali Kota Solok dan sebaliknya. Kemudian, dilangsungkan juga penyerahan cendera mata dari Ketua S3 Kota Dumai, kepada Wali Kota Dumai, Wali kota Solok, dan Anggota DPR RI.
Turut hadir Kepala OPD di lingkungan Pemko Dumai, Kepala OPD di lingkungan Pemko Solok, Ketua Ketua IKA dibawah naungan S3 Kota Dumai, ninik mamak, alim ulama, cerdik pandai, urang sumando, tokoh masyarakat, serta tamu undangan lainnya.(Mc.Dumai/Eyv)