: Wakil BUpati Karanganyar, Rober Christanto, Kapolres Karanganyar, AKPB Jerrold Hendra Yosef Kumontoy dan Komandan Kodim 0727/Karanganyar Letnan Kolonel Andri Army Yudha Ardhitama, S.I.P sedang melakukan pengecekaan alat dan personel dalam menghadapi pemilu 2024,
Oleh MC KAB KARANGANYAR, Kamis, 19 Oktober 2023 | 20:49 WIB - Redaktur: Kusnadi - 114
Karanganyar, InfoPublik - Wakil Bupati Karanganyar, Rober Christanto, mengajak semua elemen masyarakat untuk menjaga pemilu tahun 2024 dengan dengan damai. Sebab, pelaksanaan pemilu merupakan pesta demokrasi lima tahunan sehingga semua diminta menjaga proses dengan baik.
Demikian, pesan Wabup usai memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata 2023-2024 dalam Rangka Pengamanan Pemilu 2024 di Alun-alun Karanganyar, Kamis (19/10 ). Ia berharap personel dan peralatan pengamanan itu tidak digunakan.
“Semua personel pengamanan pemilu siap, peralatan juga siap, tapi lebih baik tidak digunakan. Kami berharap Karanganyar semua proses pemilu hingga selesai damai semuanya,” ujarnya.
Rober menambahkan upaya menjaga keamanan selama Pemilu merupakan tanggung jawab bersama pemerintah dan semua elemen masyarakat. Sehingga semua pihak bisa sama-sama berperan aktif menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing.
Sementara itu, Kapolres Karanganyar, AKBP Jerrold Hendra Yosef Kumontoy, mengatakan bahwa salah satu fokus pengamatan menjelang pemilu adalah tempat pemungutan suara (TPS) rawan. Namun, sejauh ini situasi dan kondisi wilayah yang jadi lokasi TPS-TPS secara umum normal dan aman.
“Tetapi dinamika bisa saja terjadi sehingga kami juga tetap melakukan langkah antisipatif dengan sosialisasi atau upaya pendekatan cooling system,” ujarnya didampingi Dandim 0727 Letkol (Inf) Andy Army Yudha Arditama.
Sementara itu, apel tersebut diikuti 650 personel yang terdiri atas unsur TNI, Polri, instansi, dan sejumlah elemen masyarakat.
“Gelar pasukan ini sebenarnya kesiapan personel yang terdiri dari gabungan TNI, Polri dan elemen masyarakat yang jumlahnya sekitar 650 orang. Dan ini untuk melihat kesiapan personel dan perlengkapan pendukung dalam menghadapi operasi yang sangat panjang yakni 222 hari sejak 19 Oktober 2023-20 Oktober 2024,” imbuh Kapolres. (MC Karanganyar/Sadewa)