Oleh MC KAB SELUMA, Rabu, 11 Oktober 2023 | 12:58 WIB - Redaktur: Juli - 622
Selebar, InfoPublik - Bupati Seluma diwakilkan Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kabupaten Seluma, Hendarsyah menghadiri Rakor Lintas Sektoral dalam Rangka Kesiapan Pelaksanaan pengamanan (PAM) Pemilu 2024 via zoom meeting, Senin (9/10/2023), di Aula Command Center Polres Seluma.
Turut hadir Forkopimda, Satpol PP Kabupaten Seluma, Komisioner KPU Kabupaten Seluma, dan jajaran Polres Seluma.
Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah dalam arahannya via zoom meeting menyampaikan, ada beberapa titik krusial yang perlu penanganan khusus, jangan sampai penyelenggaraan pemilu ini terjadi keributan.
"Kami harap semua masyarakat memiliki hak untuk memilih, seperti warga binaan, maka dari itu kami harap dapat difasilitasi," ujar gubernur.
Kapolda Bengkulu Irjen Pol Armed Wijaya menyampaikan, rapat koordinasi dilaksanakan dalam rangka pengamanan Pemilu 2024, dan melaksanakan pelayanan kepada masyarakat, hal ini disampaikan via zoom meeting yang diikuti 10 kabupaten/kota.
"Rapat koordinasi ini dilaksanakan untuk menyamakan persepsi antara, pemerintah dengan kepolisian serta seluruh pihak terkait," ujar Kapolda.
Kapolda juga mengharapkan kepada seluruh pihak terkait untuk dapat mempersiapkan semua rangkaian pemilu serentak 2024 secara maksimal.
"Melalui rapat koordinasi lintas sektoral ini diharapkan persiapan pengamanan pemilu dan rangkaian pemilu 2024 dapat berjalan dengan lancar," lanjut Kapolda. (AMS)
MC Kabupaten Seluma/Dinas Kominfo, Persandian dan Statistik Kabupaten Seluma.
Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber infopublik.id