- Oleh MC KAB TEMANGGUNG
- Selasa, 26 November 2024 | 16:33 WIB
: Peringati HUT ke-78 TNI, Kodim 0706 Temanggung Gelar Acara Syukuran-Foto:Mc.Temangung
Oleh MC KAB TEMANGGUNG, Jumat, 6 Oktober 2023 | 14:35 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 157
Temanggung,InfoPublik - Komando Distrik Militer (Kodim) 0706 Temanggung menggelar acara syukuran dalam rangka HUT ke-78 Tentara Nasional Indonesia dengan tema "TNI Patriot NKRI: Pengawal Demokrasi untuk Indonesia Maju" yang juga sekaligus merayakan HUT ke-73 Kodam IV Diponegoro, bertempat di Aula Sarwa Guna Makodim Temanggung, Kamis (5/10/2023) siang.
Dandim 0706 Temanggung, Letkol Inf Sriyono menyambut secara langsung kehadiran Penjabat (Pj) Bupati Temanggung, Hary Agung Prabowo, Kapolres Temanggung, AKBP Ary Sudrajat, Wakil Ketua DPRD Temanggung, Daniel Indra Hartoko, Perwakilan Kejari Temanggung, Perwakilan PN Temanggung, Kepala Pengadilan Agama, Kepala OPD terkait, Ketua KPU Temanggung, Muhammad Yusuf Hasyim, Ketua Bawaslu Temanggung Roni Nefriyadi, para tamu undangan dan seluruh peserta dalam kegiatan tersebut.
Pj. Bupati Temanggung dalam sambutannya mengucapkan selamat dan sukses kepada seluruh jajaran Kodim 0706 Temanggung dalam memperingati HUT ke-78 TNI dan HUT ke-73 Kodam IV Diponegoro.
“Selamat HUT ke-78 bagi TNI, dan HUT ke-73 Kodam IV Diponegoro. Semoga antara Pemerintah Kabupaten Temanggung bersama Kodim dan Polres selalu bersama, bersinergi dalam rangka penyelenggaraan Pemerintahan Kabupaten Temanggung,”lanjutnya.
“Khususnya memberikan pelayanan pada masyarakat sebaik-baiknya. Dan juga dalam rangka menyukseskan penyelenggaraan Pemilu dengan baik,”katanya.
Hal ini senada juga dengan yang disampaikan Dandim 0706 Temanggung Letkol Inf. Sriyono dalam sambutannya.
“Semoga dengan bertambahnya usia TNI semakin profesional, semakin maju dan tetap selalu bersinergi, bersatu bersama kepolisian dan pemerintah daerah untuk mendukung dalam menjalankan program-progam pemerintah,”jelasnya.
Sedangkan Kapolres Temanggung AKBP Ary Sudrajat mengharapkan dengan adanya acara ini nantinya bisa solid dan bersinergitas dengan baik dalam menjalankan tugas.
“Semoga TNI dan Polri akan selalu solid, tidak hanya di tingkat pimpinan, tetapi sampai dengan tingkat bawah,”tambahnya. (MC.TMG/zie;chy;wll;ekp/eyv)