Melalui Perlombaan dan Festival Habsyi, Ketua KNPI Balangan Tingkatkan Bakat Pemuda

: Ketua DPD KNPI Balangan, Harry Khairil Hadi saat membuka salah satu perlombaan catur


Oleh MC KAB BALANGAN, Jumat, 6 Oktober 2023 | 09:38 WIB - Redaktur: Tobari - 111


Balangan, InfoPublik – Harry Khairil Hadi, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Balangan, telah mengambil inisiatif penting dalam pengembangan pemuda di wilayah.

Melalui kepemimpinannya, sejumlah kegiatan yang melibatkan berbagai perlombaan dan Festival Maulid Habsyi telah sukses digelar.

"Upaya ini bertujuan untuk membantu pemuda lokal dalam meningkatkan keterampilan mereka, sekaligus memupuk semangat kebersamaan," ujar Harry. Kamis (5/10/2023).

Harry juga mengungkapkan, perlombaan yang digelar mencakup berbagai cabang olahraga seperti catur, balogo, bulu tangkis, futsal, sepak bola, dan bahkan e-sport. Ini memberikan kesempatan kepada pemuda untuk mengasah bakat mereka di berbagai bidang.

"Kita juga menggelar Festival Maulid Habsyi yang juga merupakan bagian yang dirancang untuk menyambut bulan Maulid Nabi," kata Harry.

Menurut Harry, langkah-langkah tersebut sejalan dengan visi misi pemerintah daerah untuk memajukan ukhuwah Islam dan mengembangkan pemuda Kabupaten Balangan.

Harry juga mengucapkan, terima kasih kepada panitia pelaksana, peserta, dan masyarakat atas keberhasilan penyelenggaraan acara tersebut.

Selain memberikan penghargaan kepada para juara, ia juga berharap agar syair-syair Maulid semakin bersemarak dan membantu melahirkan generasi terbaik untuk perkembangan dan kemajuan syiar Islam di Kabupaten Balangan. (MC Balangan/agus/toeb)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Selasa, 17 September 2024 | 09:12 WIB
Festival Balangan 2024, Masyarakat Tumpah Ruah Saksikan Penampilan Rita Sugiarto
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Senin, 16 September 2024 | 03:25 WIB
Semarak Senam dan Jalan Sehat di Balangan Hadirkan Hadiah Utama Paket Umrah
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Sabtu, 14 September 2024 | 19:07 WIB
Sukses Dibuka, Festival Balangan 2024 Berlangsung Meriah
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Kamis, 12 September 2024 | 14:36 WIB
Festival Balangan 2024 Perkuat Pariwisata dan UMKM Lokal
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Senin, 26 Agustus 2024 | 03:30 WIB
Muscam KNPI Balangan Perkuat Sinergi Pemuda dengan Semangat Kebersamaan
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Senin, 20 November 2023 | 11:18 WIB
Artis Ibu Kota Meriahkan Penutupan Semarak Pemuda Bumi Sanggam
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Senin, 20 November 2023 | 08:53 WIB
Semarak Pemuda Bumi Sanggam, KNPI Balangan Ajak Masyarakat Sehat Bersama