Peringati Milad ke-13, PT. dSM Siap Tingkatkan Etos Kerja Untuk Kemajuan Pemkab Indramayu

:


Oleh MC KAB INDRAMAYU, Selasa, 3 Oktober 2023 | 18:23 WIB - Redaktur: Tobari - 172


Indramayu, Infopublik -- Ratusan petugas kebersihan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Indramayu peringati Milad ke-13 PT. dESA SARANA MUTIARA (dSM), di Gedung Juang Simpang Lima Indramayu, Selasa (3/10/2023).

Mereka yang tergabung dalam PT. dSM ketika merayakan Miladnya ke-13 mendapat seragam baru. Selain itu pula sebagai bentuk apresiasi bagi petugas yang dianggap baik mendapat sertifikat dan uang tunai.

Direktur PT. dSM Deni Salahuddin menyampaikan, terima kasih kepada Bupati Indramayu Nina Agustina yang sudah percaya kepada PT. dSM sebagai mitra kerja Pemkab Indramayu.

"Alhamdulillah sebagai komitmen kami dari PT. dSM sudah dipercaya oleh Bupati Indramayu Nina Agustina kami sampai terlebih dahulu atas kepercayaannya," katanya.

Diterangkan Deni, momen Milad PT. dSM ke-13 pihaknya memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten yakni membagikan seragam baru untuk para petugas kebersihan agar termotivasi dalam meningkatkan produktivitas kerja.

"Seragam baru ini murni dari anggaran PT. dSM agar mereka para petugas kebersihan meningkatkan etos kerja dan semangat kerja para karyawan di lapangan,'" tambahnya.

Selain itu pembagian seragam baru ini kepada petugas kebersihan di lingkungan Pemkab Indramayu sebagai bentuk perhatian, sebagaimana arahan Bupati Indramayu Nina Agustina kepada PT. dSM.

"Seragam baru ini sebagai bentuk perhatian, sebagaimana amanah Bupati Indramayu Nina Agustina. Bagaimana PT. dSM disini dapat melakukan suatu perubahan terutama peningkatan mutu kualitas kerja anggota dan kemudian kami memperhatikannya," tegasnya.

Deni juga mengatakan, pada momentum Hari Jadi Indramayu ke-496 berharap Kabupaten Indramayu terus melaksanakan pembangunan untuk kepentingan masyarakat, terutama di bidang pertanian dapat menjadi percontohan daerah sebagai lumbung padi nasional.

"Harapan kami kedepan dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Indramayu ke-496 tentu dengan meningkatnya semangat dan etos kerja dari para karuan PT dSM. Tentunya Kabupaten Indramayu yang sudah menjadi ikon produksi padi secara nasional dapat menjadi contoh bagi kabupaten yang lain," ujarnya. (MT/toeb)