Purna Tugas Staf Ahli Ditandai Dengan Pemberian Penghargaan Oleh Bupati Boven Digoel

: Bupati Boven Digoel Menyerahkan Penghargaan Kepada Pensiunan Staff Ahli, Maria Kambandum, S.Sos, M.Si (Kanan) Diruang Kerja Bupati Boven Digoel (Selasa, 26/09/2023)


Oleh MC KAB BOVEN DIGOEL, Rabu, 27 September 2023 | 06:40 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 161


Boven Digoel, Infopublik - Telah mencapai Purna atau batas pengabdian sebagai Aparatur Negara Sipil, Staff Ahli Bupati Boven Digoel Bidang Pembangunan, Kemasyarakatan dan SDM Mendapatkan Penghargaan Dari Pemerintah Daerah Kabupaten Boven Digoel, Selasa (26/9/2023).

Staf Ahli Bupati Boven Digoel Bidang Pembangunan, Kemasyarakatan dan SDM, Maria Kambandum S.Sos,M,Si telah mencapai masa purna tugas atau pensiun dari pengabdiannya sebagai Aparatur Sipil Negara diusia yang ke 60 tahun pada tanggal 25 September 2023 lalu.

Atas pelayanan dan dedikasinya sebagai abdi negara selama menjadi Pegawai Negeri Sipil baik sewaktu di lingkungan pemerintah Kabupaten Merauke sampai pada Kabupaten Boven Digoel maka ucapan terimakasihpun disampaikan oleh Bupati Hengki Yaluwo S.Sos.

Bertempat di ruang kerjanya dan disaksikan oleh asisten III Setda beserta para kepala OPD, Bupati menjelaskan bahwa, Maria Kambandum adalah salah satu sosok pendiri serta pemikir Kabupaten Boven Digoel sejak dimekarkan pada Tahun 2003.

Hengki mengatakan bahwa pemerintah juga diberikan kewenangan oleh undang-undang untuk memberikan penghargaan kepada para ASN yang pensiun.

"Oleh karena itu walaupun hari ini kita berpisah dalam masa tugas pemerintahan tapi kami tetap satu keluarga besar Kabupaten Boven Digoel, yang tidak bisa dipisahkan oleh siapapun."ucap Bupati"
Ditambahkannya pula bahwa dengan adanya otsus maka masyarakat Papua Selatan telah diberikan kesempatan oleh pemerintah pusat dengan adanya pemekaran provinsi.

"Kaka ibu tidak menikmati Papua Selatan yang bagian dari Kaka Ibu tapi pasti Kaka Ibu punya anak-anak dan kami yang lain akan menikmati pembangunan 5-10 tahun mendatang, lebih khusus kami yang ada di Kabupaten Boven Digoel," ucapnya.

Ungkapan terima kasih diberikan pemerintah daerah kepada Maria Kambandum, S.Sos.,M.Si atas dedikasinya selama mengabdi kepada negara ditandai dengan penyerahan bingkisan oleh Bupati Boven Digoel.

"Kaka terima kasih sudah membantu saya, mulai dari staff sampai juga kepala dinas sampai jadi staff ahli Bupati, tanggal 25 Sptember 2023 kaka Maria selesai dari masa tugasnya, tapi Tuhan tetap jaga kaka karena kaka sudah berbuat baik diatas tanah ini," ungkap Bupati Hengki.

Seusai diberikan penghargaan oleh Bupati Boven Digoel, Maria Kambandum S.Sos, M,Si staf ahli Bupati yang baru saja purna tugas mengutarakan rasa haru dan bangga kepada Pemerintah Daerah.

Dirirnya juga mengucapkan terima kasih kepada Bupati Boven Digoel karena selama bertugas di pemerintahan, semuannya berjalan dengan baik dan bagus.

"Perpindahan atau pelimpahan tugas yang diberikan kepada kita setiap ASN, entah itu jatuh atau bangun, itu sudah harus dilakukan oleh kami ASN untuk menerima dengan lapang dada apa yang kita harus lakukan,"ungkapnya.

Dirinya juga berpesan kepada seluruh ASN terutama para pejabat agar saling bahu membahu dan disiplin dalam membantu Bupati dalam menjalankan roda pemerintahan.

Selain itu, Maria juga menekankan bahwa jabatan Staff ahli bukan jabatan buangan seperti yang dipikirkan melainkan jabatan tersebut merupakan pelimpahan tugas dari Bupati apabila tidak berada ditempat.

"Mungkin ada saran atau masukan yang kita harus sampaikan ke pak Bupati, itu tugasnya staff ahli untuk menyampaikan ke Bupati."

"Nanti dari situ baru ke Pak Sekda, mungkin itu yang kita harus koordinasi dengan baik supaya tidak ada indikasi orang berbicara bahwa staff ahli itu tempat pembuangan," kata Maria.

Ditambahkannya pula bahwa setelah purna tugas dari ASN, ia masih tetap aktif di Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) sebagai sekertaris. (MC Boven Digoel/Minha)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB BOVEN DIGOEL
  • Minggu, 22 September 2024 | 22:12 WIB
KPU Tetapkan Empat Paslon Bupati dan Wabup Kabupaten Boven Digoel
  • Oleh MC KAB BOVEN DIGOEL
  • Senin, 9 September 2024 | 22:07 WIB
Penuhi Hak-Hak Anak dengan Libatkan Mereka dalam Berbagai Kegiatan Positif
  • Oleh MC KAB WONOSOBO
  • Rabu, 4 September 2024 | 22:35 WIB
Tetap Produktif saat Purna Tugas, 94 PSN Dapat Pembekalan Kewirausahaan