Cabor PBFI Probolinggo Sabet Medali Perunggu

:


Oleh MC KAB PROBOLINGGO, Senin, 18 September 2023 | 08:30 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 26


Probolinggo, InfoPublik - Cabang olahraga (cabor) binaraga fitness Kabupaten Probolinggo turut menyumbangkan medali bagi kontingen Kabupaten Probolinggo dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur VIII 2023.

Bertanding di Gedung Serbaguna UPT Pengembangan Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura Dinas Pertanian Provinsi Jawa Timur di Kabupaten Sidoarjo, atlet binaraga fitness Kabupaten Probolinggo sukses meraih medali perunggu pada Jum’at (15/9/2023).

Medali perunggu dipersembahkan oleh Richo Bayu Setiawan di kelas 75 kg. Atlet asal Desa Sumurmati Kecamatan Sumberasih ini tampil luar biasa. Ia juga bersaing dengan atlit lain untuk menjadi yang terbaik.

Ketua Pengkab PBFI Probolinggo Bambang Heriwahjudi mengaku bangga dan sangat bersyukur atas raih prestasi yang telah diraih oleh atlet binaraga fitness Kabupaten Probolinggo dalam ajang Porprov Jatim 2023.

“Kunci dari prestasi ini adalah kerja keras. Atlet-atlet binaraga fitness sudah mempersiapkan dengan sebaik mungkin. Tetapi memang persaingan di cabor binaraga fitness ini sangat ketat. Medali perunggu merupakan sebuah prestasi yang luar biasa,” katanya.

Yudi mengharapkan ke depan bisa lebih banyak lagi generasi muda yang berminat untuk bergabung dalam olahraga binaraga fitness.Hal itu disebabkan banyak pengalaman yang diperoleh dari Porprov kali ini, salah satunya dengan aturan usia bagi atlit.

“Tentunya, ini akanmenjadi evaluasi bagi kami. Karena dengan perubahan usia, yang tadinya maksimal bisa 25 tahun, ternyata 23 tahun. Akhirnya atlit yang siap satu orang dengan target emas, ternyata dari daerah lain perkembangan binaraga luar biasa banyak atlet bagus bermunculan,” jelasnya.

Lebih lanjut Yudi menerangkan kemajuan cabor binaraga fitness daerah lain sudah sangat bagus. Oleh karena itu, torehan medali perunggu sudah cukup membanggakan bagi Pengkab PBFI Probolinggo. “Ke depan kita akan optimalkan perekrutan atlit-atlit baru ke sekolah-sekolah. Semoga senantiasa diberi kemudahan dan kelancaran,”tambahnya. (MC Kab Probolinggo/wan/son/eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB PROBOLINGGO
  • Rabu, 14 Agustus 2024 | 11:09 WIB
Kobarkan Semangat 45, para Lansia Adu Senam
  • Oleh MC KAB PROBOLINGGO
  • Rabu, 14 Agustus 2024 | 10:47 WIB
Inspektorat Gelar Asistensi Pelaksanaan Desa Antikorupsi
  • Oleh MC KAB PROBOLINGGO
  • Rabu, 14 Agustus 2024 | 10:38 WIB
BMKG Lakukan Survei Sesar di Kabupaten Probolinggo
  • Oleh MC KAB PROBOLINGGO
  • Rabu, 14 Agustus 2024 | 10:34 WIB
Sambut HUT ke-79 RI, RSUD Waluyo Jati Gelar Senam BUGARR bersama Komunitas TEGAR
  • Oleh MC KAB PROBOLINGGO
  • Senin, 12 Agustus 2024 | 22:06 WIB
Kabupaten Probolinggo Sukses Gelar Turnamen Catur Cepat Nasional
  • Oleh MC KAB PROBOLINGGO
  • Senin, 12 Agustus 2024 | 22:07 WIB
Ratusan Atlet Ramaikan Open Turnamen Catur Cepat Tingkat Nasional
  • Oleh MC KAB PROBOLINGGO
  • Rabu, 7 Agustus 2024 | 21:50 WIB
Bapelitbangda Kabupaten Probolinggo Berikan Inisiasi Pembentukan AIPRO